Headline

Latihan Perdana, Persela Fokus Kembalikan Kondisi Pemain

Baca Juga : Punggawa Baru Persebaya Mulai Berlatih, Aji Santoso Optimistis Hadapi Liga 1 Musim 2023/2024

Portaltiga.com - Persela Lamongan mulai menggelar latihan perdana usai berakhirnya kompetisi Liga 1 2019. Dalam latihan perdana, pelatih kepala Persela Nil Maizar membagi menu latihan dua kali. Latihan pagi di Stadion Surajaya, Lamongan lebih banyak latihan fisik dan latihan kedua berlangsung di Stadion Gelora Joko Samudra, Gresik pada Selasa (21/1/2020) memainkan game ringan. Untuk latihan sore tadi, Nil Maizar lebih banyak fokus pada kondisi pemainnya, sentuhan mereka setelah libur panjang usai kompetisi. "Ini kan latihan pertama di stadion. Kami masih lihat kondisi pemain, sentuhan pemain bagaimana setelah istirahat selama satu bulan," kata Nil Maizar usai memimpin latihan di Stadion Gelora Joko Samudra. Nil mengatakan latihan tadi diikuti sekitar 24 pemain, 13 pemain Persela yang musim 2019 lalu, 10 pemain seleksi dan 3 pemain junior Persela. "Tadi itu yang ikut ada 12 sampai 13 pemain inti Persela. 10 pemain seleksi dan 3 pemain junior yang juga ikut latihan," ujar mantan pelatih Semen Padang Itu. Nil menyebut untuk latihan perdana itu sengaja dilakukan secara ringan, kemudian dengan pelan-pelan akan diperbaiki fisik dan taktik pemain. "Pelan-pelan nanti kita lihat mereka. Hari ini istirahat besok pagi kita ulangi lagi. Yang penting bagi tim pelatih adalah sedikit tahu gambaran secara umum fisik dan taktikal mereka seperti apa," lanjut pelatih asal Payakumbuh, Sumatera Barat itu. (tbk/abi)

Ikuti update berbagai berita pilihan dan terkini dari portaltiga.com di Google News.

Berita Terkait