Kabar Kita

Siswa SMP Al Falah Deltasari Sidoarjo Dilatih Sembelih Hewan Kurban

Portaltiga.com - Siswa-siswa SMP Al Falah Deltasari Sidoarjo mengadakan kegiatan latihan penyembelihan hewan kurban.

Ini sebagai bentuk peningkatan semangat kedermawanan saat Hari Raya Idul Adha.

Kegiatan ini berlangsung Kamis (29/6/2023) mulai pukul 08.00 hingga pukul 11.00 WIB di halaman sekolah.

Kegiatan yang melibatkan siswa pengurus OSIS (Organisasi Siswa Intra Sekolah), Remas (Remaja Masjid), dan MPK (Majelis Perwakilan Kelas) atau Osremkafa ini digelar sebagai upaya untuk mempersiapkan siswa dalam pelaksanaan penyembelihan hewan kurban yang sesuai dengan prosedur yang baik dan benar sesuai syariat.

Sebanyak 4 ekor kambing menjadi objek latihan penyembelihan. Setelah dipotong, daging-daging tersebut dikemas menjadi 89 paket dan kemudian dibagikan kepada warga sekitar sekolah di Desa Kureksari, Waru Sidoarjo.

Hewan kurban yang digunakan dalam latihan ini dibeli dari hasil infak kurban yang dikumpulkan selama seminggu sebelum Hari Raya Idul Adha.

Baca Juga : Bendahara Demokrat Jatim Berbagi Kebahagiaan di Moment Idul Adha

Waka Kesiswaan SMP Al Falah Deltasari, Defi Ariyani Ega menyatakan, kegiatan ini tidak hanya memberikan kesempatan bagi siswa untuk belajar menyembelih hewan dengan benar, tetapi juga mengajarkan nilai-nilai kebaikan, kerelaan berbagi, dan pentingnya saling membantu sesama.

"Berkurban memberikan kita ruang berbagi. Saat kita berkurban, saat kita memberi, dan saat itu juga kita menerima kembali," kata Defi.

Baca Juga : PCNU Surabaya Salurkan Ribuan Paket Daging Kurban

Ketua MPK SMP Al Falah Deltasari, Carissa Aleshia Arkadevi menyambut kegiatan ini dengan antusias. Ia berharap kegiatan semacam ini dapat terus dilakukan di masa depan untuk mempererat ikatan sosial antar siswa dan masyarakat sekitar.

"Seru! Karena saya mendapatkan pengalaman baru. Dari kegiatan ini, saya berharap dapat menciptakan memori baru yang dapat bermanfaat bagi orang-orang di lingkungan sekitar saya," kata Carissa.

Sementara itu, Ketua OSIS SMP Al Falah Deltasari, Sandyka Adiyatama Aji, turut berbagi kesannya tentang kegiatan ini. Ia mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan semangat kedermawanan dan mempererat tali persaudaraan di antara siswa dan masyarakat.

"Saya merasa senang karena bisa belajar cara memotong daging yang baik dan benar. Saya juga bisa menyaksikan penyembelihan hewan kurban. Saya harap dengan kegiatan ini bisa berdampak positif bagi sekolah maupun masyarakat sekitar," kata Sandyka. (ansor)

Ikuti update berbagai berita pilihan dan terkini dari portaltiga.com di Google News.

Berita Terkait