Umum

Vicky Akan Gunakan Helikopter Untuk Persunting Angel Lelga

Baca Juga : Chiko Jerickho Menikah, Netizen: Tidak Mungkin

Portaltiga.com - Vicky Prasetyo akan segera melangsungkan pernikahannya dengan Angel Lelga. berbagai persiapan pun terus dilakukan agar segalanya sesuai dengan konsep pernikahan mereka. Acara pernikahan Vicky diprediksi akan menjadi acara resepsi termewah tahun ini. bagaimana tidak, Vicky akan menggunakan helikopter demi mempersunting sang istri tercinta. "Ini pernikahan atau debus saya juga bingung sebenarnya. Tapi demi permintaan istri, saya laksanakan. Kemarin dia minta saya jadi Beast, dia cantik jadi Princess, saya dicoret-coret segala saya laksanakan kemauan istri. Saya nggak pernah lihat Angel Lelga seperti ini, jadi nanti saat pernikahan salah satu konsep kita adalah persembahan cinta," ungkap Vicky Prasetyo, saat dijumpai di kawasan Cawang, Jakarta Timur, Kamis (25/1/2018). Pada hari spesialnya nanti, Vicky berencana terjun dari helikopter yang ia kendarai. Setelah mendarat di sebuah kapal pesiar, ia akan jalan ke dermaga untuk memberikan persembahan cinta pada Angel Lelga. Namun ternyata tak berhenti sampai di situ, Angel juga memiliki permintaan lain jelang akad nikah. "Mudah-mudahan nggak salah jatuh ya helikopternya. Nanti berangkat ke masjid saya harus pakai kostum Ksatria Baja Hitam, aneh-aneh banget nih. Saya nggak tahu besok mau jadi apa lagi tapi saya laksanakan demi istri saya," tambahnya lagi. Meski dianggap hanya menuai sensasi, namun Vicky dan Angel tak terlalu memusingkan komentar dari netizen saat ini. Menurut Angel Lelga, acara pernikahan adalah sesuatu yang sakral dan bukan untuk bahan guyonan atau gimmick semata. Kini ia hanya ingin fokus pada rangkaian dan konsep acara menjelang resepsi nanti. "Kita berdua nggak mau menanggapi netizen yang terpenting adalah rangkaian acara kita sampai hari H nanti berjalan lancar. Doain aja, pernikahan itu bukan salah satu gimmick yang dibuat bercandaan ya, pernikahan itu sangat sakral," tandas Angel Lelga. (klc/tea)

Ikuti update berbagai berita pilihan dan terkini dari portaltiga.com di Google News.

Berita Terkait