Baca Juga : Persebaya Gelar Latihan Siang Terik, Demi Apa?
Portaltiga.com - Menjelang Liga 1, Persebaya optimistis pasukannya siap mengarungi kompetisi dalam kondisi fit. Kebugaran pemain Persebaya menunjukkan tren yang positif. Bek naturalisasi Mountala Zoubairou Garba Daniel dan winger Oktafianus Fernando yang sempat mengalami cedera, sudah bisa berlatih meski masih terpisah. Dalam sesi latihan, Zoubairou dan Ofan, sapaan akrab Oktafianus, terus didampingi pelatih fisik Gaselly Jun Panam dan dr Pratama Wicaksana. Zoubairou lebih dulu berlatih terpisah sejak 29 Januari lalu, sementara Ofan baru memulai latihan Senin (3/2/2020). "Perkembangan kedua pemain tersebut cukup bagus. Sampai hari ini mereka latihan terpisah. Semoga bisa segera bergabung dengan tim," ungkap Tommy, sapaan Pratama, Rabu (5/2/2020) Untuk diketahui, Zoubairou mengalami cedera hamstring saat menjalani pemusatan latihan di Yogyakarta. Sedangkan Ofan mendapat cedera pada bagian lutut kanan. Winger yang menyumbang tiga gol musim lalu itu sempat menjalani pemulihan di Jakarta. Tommy menambahkan, ia belum bisa memastikan kapan kedua pemain tersebut bisa kembali bergabung bersama tim. Ia mengaku akan melakukan pemeriksaan lanjutan terhadap cedera yang dialami Zoubairou dan Ofan. Termasuk kesempatan mereka ambil bagian dalam uji coba melawan Sabah FA di Stadion Gelora Bung Tomo, Sabtu (8/2) mendatang. "Kami akan masih akan melakukan observasi terlebih dahulu. Dengan sisa waktu tiga hari, saya belum bisa memastikan dapat turun atau tidak. Tetap akan saya koordinasikan dengan Coach Aji (Santoso). Tetapi saya optimistis mereka bisa pulih sebelum kick-off Liga 1," tandas Tommy. (abi) Sumber: persebaya.idIkuti update berbagai berita pilihan dan terkini dari portaltiga.com di Google News.
URL : https://portaltiga.com/baca-9837-persebaya-optimistis-awali-liga-1-dalam-kondisi-fit