Umum

Ketua MKGR Jatim: Kader Terbaik Harus Maju di Pilkada 2020

Baca Juga : MKGR Jatim Lantikan 4 Ormas Serentak, Lebarkan Sayap Menangkan Golkar di 2024

Portaltiga.com - Ketua DPD Ormas Musyawarah Kekeluargaan Gotong Royong (MKGR) Jawa Timur Kodrat Sunyoto berharap kadernya mewarnai Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 19 kabupaten/kota 2020. Loyalitas terhadap Partai Golkar juga harus ditingkatkan. Bagaimanapun juga sebagai ormas pendiri partai, kita tidak terlepas untuk tetap berjuang membesarkan Partai Golkar. Saya secara khusus belum menginventarisir siapa saja yang akan maju dalam Pilkada mendatang, ujar Kodrat di sela-sela kegiatan peringatan HUT Ormas MKGR ke-60 di kantor DPD Partai Golkar Jatim, Jumat (3/1/2020). Meski belum melakukan inventarisasi, namun Kodrat mencontohkan Ketua MKGR Pacitan Gagarin, berpeluang ikut plPilkada. Kodrat mengatakan banyak kader Ormas MKGR yang siap maju dalam Pilkada serentak, seperti Pasuruan Kota dan Surabaya. BACA JUGA: HUT ke-60, MKGR Jatim Ziarah Taman Makam Pahlawan Secara peluang memang sudah terlihat beberapa daerah namun kami belum bisa memastikan karena memang saat ini belum kami inventarisir. Masih dalam tahap penjaringan, katanya. Pria yang juga menjabat anggota Komisi E DPRD Jatim mengatakan Ormas MKGR Jatim tidak membatasi jumlah calon dalam pilkada mendatang. Yang terpenting menurutnya adalah memiliki peran terbaik dan jaringan massa yang kuat serta dukungan lain-lainnya. BACA JUGA: HUT ke-60, MKGR Jatim Santuni Panti Jompo dan Panti Asuhan Kalau ada satu daerah ada dua kader MKGR yang maju pada pilkada harus dipilih salah satu yang terbaik. Kalau tidak, maka suaranya akan terpecah, pungkasnya. (abd/abi)

Ikuti update berbagai berita pilihan dan terkini dari portaltiga.com di Google News.

Berita Terkait