Intermezzo

Kapan Waktu Terbaik Berhubungan Seks

Baca Juga : Peduli Kesehatan Masyarakat, Pegadaian Madiun Gelar Cek Kesehatan Gratis

Portaltiga.com - Berhubungan seks memang bisa dilakukan kapan saja, pagi, siang, atau malam. Tapi apakah waktu tersebut tepat untuk berhubungan seks? Dilansir dari laman Reader's Digest, sebuah studi di Frontiers in Psychology menunjukkan, terdapat perbedaan waktu dalam kenaikan libido antara pria dan perempuan. Pria merasa lebih terangsang di pagi hari, sedangkan perempuan di malam hari. Jalan tengah dari perbedaan tersebut ada di tangan perempuan. Studi ini menemukan, rata-rata pasangan melakukan hubungan seks antara jam 9 malam hingga tengah malam, atau pada jam tidur. Kendati demikian, para ahli berpendapat seks sebelum tidur belum tentu ideal. "Seks di waktu tidur tidak buruk; hanya saja kebanyakan orang kelelahan," kata pakar kesehatan tidur Michael Breus. Waktu yang dianggap nyaman untuk berhubungan seks memang bergantung pada masing-masing orang. Menurut terapis seks Lisa Thomas, seks di malam hari dapat membuat kita bersemangat sehingga jam tidur menjadi lebih larut. Namun bagi pasangan lain, hal itu mungkin memiliki efek sebaliknya. "Bagi sebagian besar orang, seks adalah peredam ketegangan dan relaksasi. Orang-orang berhubungan seks di malam hari untuk membantu mereka tertidur," katanya. Breus dan Thomas setuju, langsung tidur bersama setelah bercinta merupakan hal yang baik. Menurut Breus, hubungan seks di pagi hari merupakan saat di mana tubuh lebih banyak energi dan gairah. Ini karena saat tidur malam tubuh tengah bekerja membangun hormon. Namun seks saat pagi hari tak melulu cocok bagi setiap orang. Jika merasa kurang tepat, Thomas merekomendasikan untuk berkreasi dengan waktu bercinta. Cobalah bertemu di rumah saat sore hari, atau ketika waktu menonton film bersama. "Cara apa pun yang dilakukan pasangan untuk mengetahui trik membuatnya menyenangkan dan berhubungan adalah hal yang baik," katanya. "Pasangan yang menggunakan seks untuk bersantai dan terhubung serta mengurangi stres dan ketegangan adalah mereka yang melakukan hubungan seks sepanjang hidup mereka," tegas dia. (kc/abi)

Ikuti update berbagai berita pilihan dan terkini dari portaltiga.com di Google News.

Berita Terkait