Baca Juga : Korban Gempa Donggala Butuh Kepastian Relokasi
Portaltiga.com - Fraksi Partai Demokrat DPRD Jatim melakukan penggalangan dana untuk membantu korban gempa tsunami Palu dan Donggala. Ketua FPD DPRD Jatim Agus Dono Wibawanto memastikan penggalangan dana tersebut secepatnya segera terealisasi. Saya sudah hubungi sejumlah teman fraksi dan semua sepakat untuk menggalang dana untuk korban gempa dan tsunami di Palu dan Donggala. Dalam beberapa hari segera dilakukan pertemuan dan dilakukan penggalangan. Nantinya sumbangan ini akan kami berikan dan salurkan lewat DPD Demokrat Sulawesi untuk disalurkan ke korban bencana, jelasnya di Surabaya, Minggu (30/9/2018). Pria asal Malang ini mengatakan selain anggota FPD DPRD Jatim, tak menutup kemungkinan juga pihaknya juga membuka peluang bagi FPD DPRD kabupaten/kota di Jatim yang hendak dititipkan bersamaan dalam penyaluran bantuan dana tersebut. Mari bersama-sama kita tolong korban bencana di Palu dan Donggala dan mereka membutuhkan uluran tangan kita, sambung pria yang juga anggota komisi E DPRD Jatim. Agus Dono juga mengaku tak menentukan besaran nominal dana sumbangan yang diberikan oleh FPD DPRD Jatim. Tak ada batasannya tapi sepantasnya untuk korban gempa tsunami di Palu dan Donggala, terangnya. Diungkapkan oleh Agus Dono, dengan penggalangan dana tersebut menunjukkan komitmen dari Partai Demokrat bahwa siap peduli dan beri solusi. "Kami tak mau banyak cakap. Kami langsung peduli dan beri solusi yang apa rakyat butuhkan," tandasnya. (wan/abi)Ikuti update berbagai berita pilihan dan terkini dari portaltiga.com di Google News.