Headline

Duo Pembalap Cewek Cantik Siap Berlaga Di AXCR 2018 Thailand

Baca Juga : Tarif JNE Naik 20 Persen

Portaltiga.com - Menjelang hari kemerdekaan Indonesia ke -73, duo pembalap cantik Irma Ferdiana dan Ayu Wundari akan memberikan hasil yang terbaik hari ini, Sabtu (11/8/2018). AXCR (Asian Cross Country Rally)2018 akan dimulai pada tanggal 12 Agustus 2018 di Pattaya, Thailand sampai tanggal 18 Agustus mendatang di Phnom Penh, Kamboja. Persiapan tim Indonesia JNE-Furukawa Rally Team pada kejuaraan AXCR 2018 di Thailand telah dilakukan. Dengan bantuan dari ekspedisi JNE, kendaraan yang mereka pakai tiba di Thailand dengan lengkap pada hari Rabu kemarin. Begitu pula motor KTM 250 EXC milik Irma Ferdiana dan Husaberg FE250 milik Ayu Windari telah dipersiapkan. Kendaraan yang dikirim dalam bentuk terurai ini dirakit ulang menjadi sebuah motor utuh. Irma dan Ayu terlibat langsung pada proses ini. Irma Ferdiana dan Ayu Windari juga telah tiba di Pattaya, Thailand pada hari Jumat sebelumnya. Mereka langsung melakukan pengecekan dan beberapa penyesuaian sparepart. Semua disesuaikan dengan rute yang ada, karena rute yang sekarang berbeda jauh dengan tahun yang lalu, rute yang sekarang banyak air dan lumpur, jelas Irma Ferdiana. Sementara itu, manager Tim Indonesia JNE-Furukawa Rally Team, Rudy Poa juga terlihat turun langsung memastikan peralatan dan perlengkapan pembalap maupun motor. Untuk medan yang akan ditempuh menurut Rudy Poa akan lebih fokus pada kecepatan, selain itu tantangan utama juga adalah konsentrasi pada navigasi. Seperti yang diberitakan sebelumnya, Irma dan Ayu sudah dibekali ilmu navigasi tulip, namun diperlukan konsentrasi tinggi untuk membaca navigasi tersebut. (fey/tea)

Ikuti update berbagai berita pilihan dan terkini dari portaltiga.com di Google News.

Berita Terkait