Umum

Ini Dia 10 Destinasi Wisata Favorit Di Dunia, Yuk Cek Bali Nomor Berapa

Baca Juga : Pemkot Sediakan Jeep Tour Keliling Kota Lama Surabaya

Portaltiga.com - Indonesia terkenal akan keindahan alam dan keramahan penduduknya. Hal itu pulalah yang menyebabkan banyak wisatawan asing yang berkunjung ke Indonesia sebagai destinasi wisata mereka. Meskipun masih banyak wisata di luar negeri yang menyuguhkan hal yang menarik para wisatawan, ternyata Bali tetap menjadi salah satu favorit para traveler dari mancanegara di antara 10 kota tujuan wisata dunia terpopuler. Hal itu pun diketahui lewat Global Destination Cities Index: Play yang rutin dirilis oleh pihak kartu kredit Mastercard berdasarkan data setahun belakangan. Di mana sejumlah kota itu murni didatangi turis untuk liburan. Dalam rilis yang diterima, Selasa (10/7/2018), Kota Punta Cana di Republik Dominika menempati posisi teratas. Diketahui, lebih dari 90% wisatawan yang datang berkunjung ke kota ini pada tahun 2017 menghabiskan setidaknya satu malam untuk keperluan lain di luar bisnis seperti berlibur atau mengunjungi keluarga. Kemudian di peringkat dua kota favorit tujuan wisata ada Cusco di Peru dengan perolehan skor 98%. Sedangkan peringkat tiga diperoleh oleh Djerba di Tunisia dengan skor 97,7%. Selain daftar 3 besar di atas, berikut daftar 10 kota tujuan wisata favorit untuk berlibur traveler: 1. Punta Cana, Republik Dominika (99,9%) 2. Cusco, Peru (98%) 3. Djerba, Tunisia (97,7%) 4. Riviera Maya, Meksiko (97,5%) 5. Palma de Mallorca, Spanyol (97,2%) 6. Cancun, Meksiko (96,8%) 7. Bali, Indonesia (96,7%) 8. Panama City, Panama (96,3%) 9. Orlando, Amerika Serikat (94,1%) 10. Phuket, Thailand (93%) Bali pun berhasil menempati posisi ketujuh dengan skor 96,7%. Division President Indonesia, Malaysia and Brunei, Mastercard, Safdar Khan, turut memberikan apresiasinya. "Kami sangat senang melihat Indonesia terus menjadi destinasi internasional utama dan menarik baik untuk wisata halal maupun rekreasi," ujar Safdar Khan. (dtc/tea)

Ikuti update berbagai berita pilihan dan terkini dari portaltiga.com di Google News.

Berita Terkait