Umum

Rusuh Rutan Mako Brimob, SBY Sampaikan Duka Mendalam Atas Gugurnya Anggota Polri

Baca Juga : SBY Kawal Janji Jokowi Angkat Guru dan Pegawai Honorer jadi ASN

Portaltiga.com - Presiden RI ke-6, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menyampaikan rasa sedih dan duka atas gugurnya lima anggota Polri akibat kerusuhan yang terjadi di Rutan Mako Brimob beberapa hari yang lalu. Pernyataan itu disampaikan SBY yang juga menjadi Ketua Umum Partai Demokrat melalui akun pribadi di twitter @SBYudhoyono, Kamis pagi (10/5/2018). "Kita sedih & berduka atas gugurnya sejumlah anggota Polri di Rutan Mako Brimob kemarin. Peristiwa yg terjadi sungguh mengejutkan," ujar SBY. "Saya & keluarga mengucapkan bela sungkawa sedalam-dalamnya & semoga keluarga yg ditinggalkan tabah menerima cobaan Allah ini," lanjutnya. SBY pun mempercayakan kepada pihak yang berwajib agar menangani permasalahan ini dengan sebaik-baiknya. "Saya yakin pemerintah & pihak Polri telah & akan melakukan tindakan yg semestinya. Ini pula harapan rakyat kita. Semoga berhasil," tulis SBY. SBY pun berhrap akan ada evaluasi menyeluruh di jajaran Polri agar kejadian serupa tak terulang kembali. "Saya yakin pula, setelah insiden ini diselesaikan dgn tuntas, Polri akan lakukan introspeksi & evaluasi scr menyeluruh, agar tak terjadi lagi," pinta SBY. "Mari berikan dukungan kpd Polri utk selesaikan masalah ini dgn tepat. Pada saatnya pasti akan ada penjelasan yg utuh, transparan & faktual," pungkas SBY. (doi/tea)

Ikuti update berbagai berita pilihan dan terkini dari portaltiga.com di Google News.

Berita Terkait