portaltiga.com; Walikota Batu Eddy Rumpoko memberi lampu hijau untuk maju dalam Pilgub DKI tahun 2017 untuk berpasangan dengan pentolan group band Dewa Ahmad Dhani.
Saat ditemui di Rakerda diperluas DPD PDI Perjuangan Jatim di Sidoarjo,Minggu (21/2) Eddy Rumpoko mengaku mau jika partai PDI Perjuangan mengijinkan dirinya untuk maju di Pilgub DKI. " Saya sudah ada komunikasi lama sekali dengan Ahmad Dhani. Dia sahabat saya lama sekali. Saya siap saja kalau partai menyetujuinya,"terangnya.
Sebelumnya, musisi Ahmad Dhani dengan mengantongi rekomendasi dari Partai Gerindra dan PKB dirinya merasa bisa untuk mengikuti running Pilgub DKI. Entah sebagai Cagub maupun Cawagub. Ahmad Dhani pun secara terang-terangan mengaku secara pribadi lebih cocok jika duet dengan Eddy Rumpoko. "Bagi saya, Eddy Rumpoko lebih hebat daripada Ahok," ujarnya.(Yudhie)
Ikuti update berbagai berita pilihan dan terkini dari portaltiga.com di
Google News.
URL : https://portaltiga.com/baca-431-digandeng-ahmad-dhani-walikota-batu-siap-maju-pilgub-dki