Intermezzo

Wow Motor Lawas Ini Ditawar Rp350 Juta

Baca Juga : Sambang Sowan ke Yayasan Al Kahfi ala PEMUDIS Surabaya

Portaltiga.com - Akhir-akhir ini beberapa jenis motor tua buatan Eropa yang masuk dalam collector items terus menjadi incaran dan buruan bagi para pecinta motor tua. Jumlahnya yang makin berkurang, ditambah banyak kolektor yang ikut berburu, membuat harga-harga motor tua ini menjadi semakin langka dan bernilai sangat mahal. Salah satu motor tua yang diburu para kolektor adalah BSA Rover buatan Inggris. Motor tahun 1916 milik salah seorang anggota Pemudi's (Penggemar Montor Undhug Indonesia-Surabaya) memang menjadi buah bibir yang terus diperbincangkan oleh para pecinta motor di Surabaya. Motor masa perang dunia pertama ini, pernah ditawar di nominal Rp350 juta. Wowww!! Namun sang pemilik bergeming, tidak tergiur tawaran tesebut. Motor ini menjadi salah satu pusat perhatian saat event HUT Pemudi's. Vicky salah seorang pemilik bengkel motor custom sempat terkesima saat BSA Rover dipajang. Cowok jangkung itu hanya bisa menelan ludah melihat motor rare tersebut. Pertama kali saya lihat motor itu di pajang di panggung, saya seakan-akan kesirep dan terdiam sebentar. Motornya memang benar-benar terawat segala yang menempel dan catnya pun masih orisinil. Wajar dan sepadan kalau motor itu dibandrol mahal. Saya aja jatuh cinta hahahahaha, jelas Vicky saat ngobrol di bengkel customnya, Jl Semolowari, Rabu (31/1/2018). Saat ini, BSA Rover itu masih dijaga dan dirawat oleh Efendi sang pemilik di rumahnya kawasan Margorejo Indah, Surabaya. Ingin mengoleksi BSA Rover itu? Tunggu saja keajaiban Tuhan membuka hati pemiliknya. (doy/abi)

Ikuti update berbagai berita pilihan dan terkini dari portaltiga.com di Google News.

Berita Terkait