Umum

Kuliah Doktoral di Unair, AHY: Cepat lulus. Masuk bareng, keluar bareng

Baca Juga : Ini Pesan Rektor Unair untuk AHY dan Eri Cahyadi

Portaltiga.com - Setelah lama Hanya kuliah online atau daring, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) akhirnya bertemu dengan dosen dan teman mahasiswa di program doktor di Universitas Airlangga (Unair) Surabaya, Senin (21/2/2022). AHY pun tidak melewatkan kebersamaan ini mulai dari belajar bareng di kelas, mencari bahan di Perpustakaan serta makan siang bareng di Warung Pojok (Wapo). AHY saaat ini sedang menempuh program S3 di sekolah Pascasarjana Unair bidang pengembangan SDM. Peraih predikat Summa Cum Laude dari US Army Command and General Staff College di Fort Leavenworth, Kansas ini mulai kuliah di Unair sejak tahun lalu. Berbagai tokoh dari lintas latar belakang menjadi rekan dalam satu kelas. Baik yang berlatarbelakang akademisi hingga praktisi. Di antara tokoh yang menjadi rekan sejawatnya adalah Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi. Perkuliahan ini berlangsung serius tapi santai. AHY menegaskan siap saling mendukung antar sesama mahasiswa. "Kami punya semangat bersama. Cepat lulus. Masuk bareng, keluar bareng. Ini sesuai pesan Pak Suparto yang berulang kali disampaikan kepada kami," kata AHY berseloroh di hadapan peserta pertemuan. Dalam pertemuan ini, sejumlah pengajar di Unair hadir. Diantaranya, Wakil Direktur 1 Prof. Rudi Purwono, Wakil Direktur III Prof. Suparto Wijoyo, dan beberapa pengajar lainnya. Direktur Sekolah Pascasarjana Unair Prof. Badri Munir Sukoco yang masih dalam positif Covid-19 mengikuti pertemuan secara virtual. AHY memiliki alasan tersendiri memilih program ini. Baginya, pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) menjadi kunci keberhasilan sebuah bangsa. Mengutip Amartya Sen, peraih Nobel di bidang ekonomi, AHY memperkuat tesisnya. "Kalau kita mengutip penjelasan beliau, jika pembangunan fisik suatu negara tidak kita dasarkan pada pengembangan SDM-nya, maka laksana membangun istana pasir di tepi pantai. Rapuh dan mudah roboh," katanya. "Untuk itu, kami mengembangkan ide melalui program ini. Sehingga bisa kami aplikasikan secara teoritis dan lainnya," katanya. Disinggung soal strategi AHY membagi waktu antara kuliah, memimpin partai, dan aktivitas lainnya, putra sulung Presiden keenam RI Susilo Bambang Yudhoyono ini rela mengurangi waktu istirahatnya. Seperti halnya mahasiswa pada umumnya, ia juga harus mengerjakan tugas hingga ujian bersama. "Kami juga di sela memimpin partai juga membagi waktu untuk belajar, mengerjakan tugas, dan mengerjakan ujian. Ternyata bisa. Meskipun kurang tidur, kurang waktu santai, tapi saya nikmati. Karena saya senang mencari berbagai pengalaman baru," katanya. Baginya, menimba ilmu menjadi penting. Terutama, untuk bekal perjuangan membela kepentingan masyarakat. "Saya ingin menjadi bagian utuh dari perkuliahan ini. Merasakan apa yang dirasakan dan dijalani para mahasiswa. Mencoba untuk disiplin. Kami yakin bisa memotivasi satu sama lain," pungkasnya. (abd/abi)

Ikuti update berbagai berita pilihan dan terkini dari portaltiga.com di Google News.

Berita Terkait