Baca Juga : Dokter Agung Pastikan Fraksi Demokrat DPRD Jatim Solid Ikuti Arahan AHY
Portaltiga.com - DPC Partai Demokrat merealisasikan dua program gerakan nasional. Hal ini sesuai dengan instruksi Ketua Umum DPP Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). "Ada dua instruksi Ketum AHY kepada seluruh jajaran se-Indonesia untuk mengadakan gerakan nasional, yang pertama program UMKM (05) dan wifi gratis (06), yang akan kami laksanakan di 31 Kecamatan di Surabaya. Namun jika masih ada kuota, maka akan ada penambahan titik, ujar Ketua DPC Partai Demokrat Kota Surabaya, Lucy Kurniasari, didampingi H.Junaedi Sekretaris DPC Partai Demokrat Kota Surabaya, Sabtu (17/10/2020). Menurut Lucy Kurniasari bahwa DPC Partai Demokrat Kota Surabaya telah merealisasikan dua program dari Ketua Umum Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) yang merupakan gerakan nasional untuk membantu masyarakat di tengah pandemi yakni program UMKM yang lebih dulu direalisasikan dan wifi gratis. Saat meresmikan program wifi gratis di Jalan Rangkah 7/14 Kota Surabaya, mantan Ning Surabaya menyampaikan bahwa gerakan nasional yang diinstruksikan oleh AHY bertujuan untuk meringankan beban masyarakat di tengah pandemi Covid-19 ini. "Melaui gerakan UMKM dan wifi gratis untyk masyarakat ini. Kami berharap masyarakat bisa sedikit terbantu dengan adanya program ini," terang Lucy. Namun secara politis, lanjut Lucy, inovasi Partai Demokrat ini bisa mendulang suara untuk paslon yang diusung dan didukung yakni paslon nomer urut dua (Machfud-Mujaman). Ini harapan secara politisnya, sambungnya. Anggota Komisi IX DPR RI ini menyatakan bahwa pelaksanaan dua program ini sekaligus menjadi bukti bahwa Demokrat hadir di masyarakat di tengah pandemi dengan solusi. Untuk trial, wifi gratis ini selama tiga bulan, jadi sampai bulan Desember, karena semua kegiatan banyak dikerjakan di rumah, tegasnya. (abi/tea)Ikuti update berbagai berita pilihan dan terkini dari portaltiga.com di Google News.
URL : https://portaltiga.com/baca-10841-partai-demokrat-surabaya-realisasikan-dua-program-dpp