Intermezzo

Risma Maju Di Pilgub DKI, GRS: Risma Disiapkan Maju Pilpres 2019

  Portaltiga.com:Ketua Umum Gerakan Rakyat Surabaya(GRS) Mat Mochtar memberikan apresiasi terhadap Jaklovers yang mengusung walikota Surabaya Tri Rismaharini untuk maju di Pilgub DKI 2017 mendatang. Alasannya, saat ini Risma bukan lagi milik warga Surabaya melainkan masyarakat Internasional. "Kalau rakyat Surabaya mengijinkan tanpa ada rekayasa maka terserah bagi bu Risma untuk maju di Pilgub DKi. Beliau bukan lagi milik warga Surabaya, melainkan milik Internasional. Segudang prestasi internasionalnya sudah diakui dunia,"ungkapnya saat ditemui dirumahnya, selasa(2/8). Mat Mochtar bahkan membaca rencana Ketua Umum PDIP Megawati yang menyetujui Risma maju di Pilgub DKI untuk dalam jangka panjang karena Megawati ingin menyiapkan Risma di Pilpres 2019 mendatang. "Ingat Presiden Jokowi itu dari walikota Solo, lalu diperjuangkan di Pilgub DKI dan menang dan belum tuntas kerjanya di DKI langsung maju di Pilpres dan menang. Saya kira Bu Mega ingin melakukan pengkaderan sosok Risma nanti akan seperti Jokowi untuk di Pilpres mendatang,"tandasnya. (Yudhie)

Ikuti update berbagai berita pilihan dan terkini dari portaltiga.com di Google News.

Berita Terkait