Baca Juga : Fraksi Demokrat Doakan Khofifah-Emil Menang Pilgub, Kawal Program 5 Tahun Mendatang
Portaltiga.com - Ketua DPRD Jawa Timur Kusnadi melakukan peninjauan posko layanan informasi tentang virus corona di Gedung Negara Grahadi, Rabu (18/3/2020). Menurutnya sebagai bagian dari pemerintahan pihaknya memiliki kewajiban untuk membantu penuh tugas-tugas yang dilaksanakan satuan gugus tugas ini. Untuk pengadaan belum ada kendala, tapi kalau berlangsung terus seperti yang disampaikan BNPB Pusat, kita pasti akan menghadapi kekurangan terkait pendanaan, ujar Kusnadi. Pria yang menjabat sebagai Ketua DPD PDI Perjuangan Jatim ini mengatakan pihaknya sudah melakukan komunikasi dengan pimpinan DPRD Jatim, fraksi dan alat kelengkapan dewan (AKD) terkait pendanaan ini. Menurutnya semua menganjurkan adanya support pendanaan terkait corona ini. BACA JUGA: Cuci Tangan Antisipasi Penyebaran Corona, Tak Perlu Merk Khusus Bukan berarti kita mau royal-royalan. Akan tetapi kalau memang ada kebutuhan untuk support pendanaan terkait pengendalian corona di Jatim, kota boleh menggunakan kebijakan anggaran melalui dana alokasi khusus (DAK), katanya. Kusnadi mengatakan hal ini ada regulasinya, apalagi virus corona ini kondisi bencana atau force majeure. Meski demikian ini menurutnya anggaran khusus untuk penanganan corona ini belum ada. Tapi dalam APBD Jatim ada dana on call (siap pakai) untuk penaggulangan bencana. Dana ini yang sementara dipakai, jelasnya. Hanya saja, lanjut Kusnadi anggaran ini jumlahnya terbatas. Meski demikian ia mengaku lupa jumlah anggaran ini. Ada berapa miliar saya lupa jumlahnya. Jika memang dibutuhkan tambahan, Gubernur boleh mengajukan anggaran sebelum Perubahan APBD, pungkasnya. (ars/abi)Ikuti update berbagai berita pilihan dan terkini dari portaltiga.com di Google News.
URL : https://portaltiga.com/baca-10085-dprd-jatim-siapkan-dana-on-call-tanggulangi-corona