Umum

Dosen Akuntansi Ubaya Mempresentasikan Riset pada Simposium Internasional

Portaltiga.com, SURABAYA - Dr. Dedhy Sulistiawan, SE, M.Sc., Ak., CA., dosen Jurusan Akuntansi Fakultas Bisnis dan Ekonomika Ubaya mempresentasikan risetnya pada Simposium Internasional di acara pertemuan ilmiah SIBR-Thammasat 2016 Bangkok Conference dalam bidang akuntansi dengan judul Earnings Response Coefficient and Technical Analysis Signal around Earnings Announcement Dates in Indonesian Stock Market. Pertemuan ilmiah tersebut berlangsung di Hotel Emerald Bangkok pada 2-3 Juni 2016 dan dihadiri oleh dosen-dosen dari banyak negara, seperti Amerika, UK, Australia, Indonesia, Malaysia, Singapura, Thailand, dan masih banyak lagi. Untuk dapat mengikuti acara pertemuan ini, setiap peserta diwajibkan untuk mengirimkan artikel penelitian ilmiah mereka yang kemudian akan diseleksi oleh panitia. Melalui proses seleksi/review, peserta yang lolos dikategorikan sesuai dengan bidangnya masing-masing yang kemudian akan dibagi per kelas. SIBR-Thammasat 2016 juga memberikan kesempatan pada beberapa artikel untuk dipublikasikan di jurnal terindeks SCOPUS, Kebetulan artikel saya juga masuk ujar Dr. Dedhy Sulistiawan, SE, M.Sc., Ak., CA., yang juga merupakan Ketua Jurusan Akuntansi FBE Ubaya. Dalam risetnya, Dedhy mengangkat topik mengenai respon investor pada laporan keuangan sebuah perusahaan publik di pasar modal. Inisiatifnya muncul karena ia melihat bahwa biasanya bila sebuah perusahaan melaporkan laporan keuangan tahunan mereka, maka para investor akan bereaksi. Bila laporannya positif, maka para investor akan berlomba-lomba membeli saham sehingga nantinya harga jual mereka akan naik. Tetapi bila laporan yang diberikan merupakan berita buruk, maka investor akan menjual semua saham mereka kepada orang lain agar tidak mengalami kerugian. Keunggulan studi ini adalah pada metoda deteksi sebelum pengumuman laba. Sebelumnya, pada awal 2016 lalu Dedhy juga mempresentasikan artikel risetnya pada pada SIBR-UniKL2016 Kuala Lumpur Conference yang juga dihadiri oleh dosen-dosen dari berbagai negara di dunia dengan judul artikel ilmiah Can We Use Accrual to Minimize Risk and Maximize Stock Return Indonesian Evidence, pada 12 Februari 2016 di Park Royal Hotel Kuala Lumpur. Selain mendapatkan dua hibah penelitian di tahun 2016 ini, ia juga mendapatkan Hibah Pengabdian Masyarakat yang merupakan program tahunan dari Dikti pada tahun 2016. Di tahun sebelumnya, Dedhy juga pernah mendapatkan penghargaan artikel terbaik pada salah satu Simposium Nasional di Indonesia. Saya sangat bersyukur bahwa Ubaya sangat memberikan dukungan kepada dosen-dosen terutama bagi dosen yang memiliki minat pada penelitian. Saya berharap agar saya dan rekan-rekan dosen senantiasa terus berupaya mengembangkan kemampuan terbaiknya di bidang tridharma perguruan tinggi guna membawa harum nama UBAYA. Saya percaya tindakan positif kita akan menginspirasi tambah Dedhy yang juga aktif berorganisasi sebagai Ketua Perkumpulan Ilmiah Peneliti Ilmu Sosial Indonesia.cahyo

Ikuti update berbagai berita pilihan dan terkini dari portaltiga.com di Google News.

Berita Terkait