Pemprov Upayakan Kerjasama Dengan Semua Pihak Hadang Peredaran Obat Ilegal

Baca Juga : Ketika Asa Petani Rumput Laut di Sumenep Masih Tersekat

Portaltiga.com - Pemerintah Provinsi Jawa Timur terus berupaya menggandeng semua pihak terkait guna menekan peredaran obat-obatan ilegal di masyarakat. Wakil Gubernur Jawa Timur, Saifullah Yusuf dalam pencanangan Aksi Nasional Pemberantasan Obat Ilegal dan Penyalahgunaan Obat mengatakan, semua sektor pengambil kebijakan dan masyarakat harus mengantisipasi penyalahgunaan obat ilegal. "Kalau sebelumnya peredaran narkoba ditangani oleh BNN dan sudah dilakukan tindakan tegas, sekarang penyalahgunaan obat ini akan ditangani oleh BPOM. Tapi semua sektor harus mendukung," ujarnya di kantor BBPOM Surabaya, Rabu (4/10/2017). Pria yang biasa dipanggil Gus Ipul ini mengatakan, sinergi antar instansi terkait di Jawa Timur seperti Kepolisian, BNN, dan Bea Cukai harus bersinergi untuk mendukung Aksi Nasional yang sebelumnya dicanangkan oleh Joko Widodo Presiden, di Bogor, Selasa (3/10/2017) kemarin. "Kami Pemerintah Daerah akan mendukung aksi ini dalam bentuk yang konkrit. Kami juga meminta masyarakat melapor bila ada hal-hal yang tidak wajar. Terutama para orang tua, karena sasaran penyalahgunaan obat ilegal ini generasi muda," ujarnya. (ssn/tea)

Ikuti update berbagai berita pilihan dan terkini dari portaltiga.com di Google News.

Berita Terkait
Berita Terpopuler
Berita Terbaru