Portaltiga.com - Elektabilitas Capres 2024 berlatar belakang TNI, Moeldoko tampil menyodok nama-nama papan atas lainnya. Ini hasil survei Surabaya Research Syndicate (SRS) merilis hasil survei terbaru tentang “Kecenderungan Perilaku Pemilih Calon Presiden (Capres) dan Partai Politik (Parpol) Jelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.
Ketika SRS menanyakan kepada responden, Presiden RI periode 2024-2029 nanti sebaiknya siapa, nama-nama papan atas semakin mengerucut kepada tiga tokoh, yakni Ganjar Pranowo dengan 24,7%, Prabowo Subianto 23,9% dan Anies Baswedan dengan 23,2%, diikuti Ridwan Kamil dengan 7,5%.
Baca Juga : Semua Lembaga Berpolitik, La Nyalla: Indonesia Kian Krisis Negarawan
"Untuk tokoh-tokoh papan tengah dan papan bawah tingkat elektabilitas mereka relatif stagnan bahkan cenderung menurun. Satu-satunya tokoh yang mengalami kenaikan elektabilitas hanyalah Jenderal TNI (Purn) Moeldoko dengan perolehan 4,3%," kata Novelia Arsita Mranani, peneliti senior SRS, Sabtu (4/12/2022).
Baca Juga : Ribuan Lawyer GLDC Deklarasi Dukung Ganjar Pranowo Presiden 2024
Menurut analisis SRS, secara obyektif yang mempengaruhi persepsi publik dalam menilai tokoh yang layak menjadi Presiden RI periode 2024-2029 berdasarkan elektabilitas, Moeldoko memiliki perolehan dengan peningkatan yang signifikan. Hal ini membuat Moeldoko melesat masuk 5 besar elektabilitas capres 2024.(ars/abi)
Ikuti update berbagai berita pilihan dan terkini dari portaltiga.com di Google News.