NasDem Deklarasi Anies Baswedan Capres, Fraksi PKS Jatim: Semoga Jadi Keberkahan

Portaltiga.com - Keputusan Partai NasDem untuk mengusung Anies Baswedan sebagai capres di Pemilu 2024 mendatang langsung direspons sejumlah kalangan.

Ketua Fraksi PKS DPRD Jawa Timur Dwi Hary Cahyono mengatakan pihaknya menyambut baik keputusan Partai NasDem yang telah memilih Anies Rasyid Baswedan dari tiga kandidat hasil Rakernas Partai Nasdem sebelumnya.

"Semoga keputusan tersebut mendatangkan kebaikan dan keberkahan untuk indonesia," jelasnya di Surabaya, Selasa (4/10/2022).

Pria asal Malang ini mengatakan figur Anies sebagai tokoh nasional yang memiliki rekam jejak kepemimpinan yang baik, berjiwa nasionalis religius, memiliki kapabilitaas dan kapasitas untuk memimpin bangsa dan negara serta akan membuat Indonesia maju adil dan sejahtera," jelasnya.

Terbukti dengan prestasi dalam memimpin Jakarta,sambung Dwi Hari Cahyono sejumlah terobosan telah diambil oleh Anies sebagai gubernur DKI Jakarta.

"Semua tahu kemacetan terjadi di DKI selama ini. Namun, atas pemikiran pak Anies selama memimpin DKI Jakarta, masalah kemacetan dan lainnya berhasil diatasi. Problem sarana transportasi lainnya juga terselesaikan," terangnya.

Baca Juga : Sidang Paripurna, DPRD Surabaya Sahkan Tujuh Fraksi

Soal dukungan resmi PKS untuk Anies, Dwi Hari Cahyono mengaku saat ini pihaknya masih menuggu instruksi dan arahan dari pusat.

"Komunikasi lintas partai terus dilakukan oleh DPW PKS Jawa Tiimur untuk persiapan Pemilu 2024 mendatang," tandasnya.

Baca Juga : 6 Pesan Kang Irwan untuk 5 Anggota Fraksi PKS DPRD Jatim 2024 - 2029

Langkah Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan untuk mencalonkan diri menjadi orang nomor satu di Indonesia semakin terbuka.

Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh menunjuk Anies Baswedan untuk diusung sebagai calon presiden pada pemilihan presiden (Pilpres) 2024. Keputusan itu disampaikan kemarin, Senin (3/10/2022). Dalam deklarasi yang berlangsung di NasDem Tower, Anies menerima tawaran Surya Paloh soal capres untuk Pilpres 2024.

"Kami siap calon presiden. Dengan mohon rida Allah dan seluruh kerendahan hati, kami terima demi bangsa Indonesia," ujar Anies. (abd/abi)

Ikuti update berbagai berita pilihan dan terkini dari portaltiga.com di Google News.

Berita Terkait
Berita Terpopuler
Berita Terbaru