Umum

Polres Gresik Raih Penghargaan Pelayanan Publik SIM dan SKCK

Baca Juga : Polres Gresik Amankan Mucikari Penjual Wanita Muda di Warkop

Portaltiga.com - Polres Gresik meraih penghargaan Pelayanan Publik (Yanlik) 2019 dengan kategori Sangat Baik dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB), Kamis (21/11/2019). Pelayanan publik menjadi prioritas penilaian dari tim Kemenpan RB adalah terkait layanan SIM dan layanan SKCK. Penghargaan itu diberikan langsung oleh Menpan RB Tjahjo Kumolo kepada Polres Gresik dibawah komando AKBP Kusworo Wibowo. Kusworo Wibowo mengatakan penghargaan Yanlik 2019 dari Kemenpan RB ini merupakan sebuah anugerah, sekaligus untuk pelecut semangat seluruh personil Polres Gresik agar lebih meningkatkan pelayanan publik kepada masyarakat Kabupaten Gresik. Alhamdulillah di tahun 2019 ini Polres Gresik dalam penilaian Kemenpan RB, mendapatkan penghargaan sangat baik dalam pelayanan publik. Penghargaan ini menjadi motivasi agar pelayanan kepada masyarakat semakin bagus kedepannya," kata Kusworo Wibowo kepada awak media. Tidak hanya itu, mantan Kapolres Jember ini mengimbau kepada seluruh jajaran anggota Polres Gresik untuk tidak terjebak dalam rutinitas pekerjaan sehari-hari tapi juga mampu memberikan inovasi pelayanan publik dengan membaca harapan masyarakat. Kusworo berharap jajarannya mendengarkan aspirasi masyarakat, yanlik harus merespon dengan baik dan cepat kebutuhan sekaligus berdaya saing. Dengarkan aspirasi masyarakat, jangan terjebak rutinitas saja. Yanlik harus mampu membaca keinginan masyarakat yang dinamis. Ciptakan Inovasi baru dan jawab kebutuhan masyarakat dengan cara responsif dan berdaya saing, jelasnya. Penghargaan Yanlik 2019 dengan kategori Sangat Baik dari Kemenpan RB yang diberikan kepada Polres Gresik berdasarkan penilaian yang dilakukan oleh tim Kemenpan RB terhadap pelayanan publik yang ada di Polres Gresik. (tbk/abi) Foto: Kapolres Gresik AKBP Kusworo Wibowo menerima penghargaan Yanlik 2019 dari Menpan RB

Ikuti update berbagai berita pilihan dan terkini dari portaltiga.com di Google News.

Berita Terkait