Intermezzo

Apex Legend Versi Mobile Tunggu Saja

Baca Juga : Apex Legends Rilis di Steam pada November

Portaltiga.com - Bagi kamu yang setidaknya mengikuti perkembangan video game belakangan ini, pasti tahu betul dong salah satu game battle royale yang sedang populer besutan Respawn Entertainment, Apex Legends. Setidaknya, game tersebut berhasil menggaet 10 juta pemain hanya dalam kurun waktu 3 hari saja lho Kotakers. Tentu saja dengan popularitasnya tersebut, banyak yang menanyakan apakah Apex Legends juga bakal mendapatkan versi mobile layaknya PUBG dan juga Fortnite? Yang jelas, sang lead producer - Drew McCoy tertarik untuk membuat versi Nintendo Switch dan juga Mobile ketika ditanya oleh Eurogamer. Tapi sayangnya, ia belum membeberkan rencananya lebih jauh lagi dan belum benar-benar menegaskan akan hal tersebut. Mengenai konsep gameplay yang diusungnya, Apex Legends tidak akan melibatkan pertempuran antar mecha Titan, namun lebih berfokus pada aksi dari tiap pemain yang memiliki mobilitas super (seperti dapat berlari di tembok dan melompat tinggi). Karena dikembangkan dalam waktu singkat dan fakta kalau game ini akan dirilis secara gratis, Apex Legends tidak hadir dengan banyak inovasi baru. Resepsi yang didapatkan franchise Titanfall awalnya memang sangat positif dan menunjukkan potensi cemerlang. Namun karena putusnya kerjasama antara pihak developer dengan Activision, sayangnya popularitas Titanfall semakin menurun dan mulai kehilangan basis pemain aktifnya. Apex Legends mungkin saja bisa menjadi penyelamat, karena selain mengusung genre Battle Royale yang sedang marak saat ini, gamenya juga akan disediakan secara gratis untuk semua pemain. Apex Legends sendiri bisa kamu download dan mainkan secara gratis melalui PlayStation 4, Xbox One, dan juga PC melalui Origin. (kotakgame/abi)

Ikuti update berbagai berita pilihan dan terkini dari portaltiga.com di Google News.

Berita Terkait