Portaltiga.com, SURABAYA - Setelah sebelumnya stasiun televisi nasional ANTV mengalami gangguan siaran pada Rabu, 24 Februari 2016, mulai hari ini Kamis, 25 Februari 2016 ANTV kembali mengudara mulai pukul 09.00 WIB pada channel 24 dengan frekuensi 495.25 Mhz.
Menurut Monica Desideria GM Marketing & Corp. Communications, adanya gangguan siaran ANTV di wilayah Surabaya akibat faktor cuaca. Pemirsa setia ANTV mulai hari ini sudah dapat kembali menyaksikan program-program unggulan, seperti Baalveer setiap hari pada pukul 10.00 WIB, Veera pukul 11.15 WIB, Kaali dan Gauri pukul 14.00 WIB dan Uttaran pukul 14.45 WIB.
Dengan kembali mengudaranya ANTV di Surabaya, diharapkan masyarakat Surabaya yang selama ini menonton ANTV dapat tetap menikmati program unggulan ANTV, ungkap Monica.
Ikuti update berbagai berita pilihan dan terkini dari portaltiga.com di
Google News.
URL : https://portaltiga.com/baca-454-antv-wilayah-surabaya-kembali-mengudara