Umum

Media Sosial Ampuh Jaring 60 Persen Pemilih Pemula

Baca Juga : Risma Pantau Pendangkalan Sungai di Kota Madiun, Punya Solusi Begini

Portaltiga.com - Jumlah pemilih pemula di Jatim diprediksi mencapai 60 persen, atau sekitar 18 juta dari jumlah DPT sebesar 30,9 juta. Untuk menjaring suara mereka salah satu caranya memanfaatkan media sosial (medsos) "Pemilih pemula di Jatim mencapai 40 sampai 60 persen, mereka lebih suka dengan pendekatan yang sesuai karakter mereka atau pendekatan kekinian, misalnya saja dengan menggunakan media sosial," kata pengamat politik Universitas Bhayangkara (Ubara) Novi Susan Yusuf, Rabu (20/9/2017). Dia mengatakan, angka partisipasi politik dari kalangan pemilih pemula sangat tinggi. Dengan merebut suara mereka, maka peluang untuk memenangkan Pilgub Jatim akan sangat terbuka. "Kecendrungan mereka untuk memilih sangat tinggi kalau KPU dan calon bisa melakukan sosialisasi dengan benar," katanya. Dijelaskan, meski berjumlah cukup besar, sebagaian besar pemilih pemula yang diidentifikasi berusia 17-30 tahun belum menentukan pilihannya. Mereka diprediksi akan menentukan calon yang dipilih menjelang hari pemilihan. "Karena itu pergerakan mereka cukup dinamis. Cagub harus pandai untuk sosialisasi dan menjaga citranya. Mereka akan menentukan pilihannya beberapa hari jelang coblosan," tambahnya.(abi)

Ikuti update berbagai berita pilihan dan terkini dari portaltiga.com di Google News.

Berita Terkait