Portaltiga.com - Kota Surabaya kembali menjadi saksi gelaran spektakuler Future Entrepreneur Summit yang berkolaborasi dengan BEM Unesa dan Kapal Api. Acara yang berlangsung megah ini sukses menarik perhatian sekitar 8000 peserta dari berbagai universitas di Jawa Timur, menjadikannya salah satu even entrepreneur terbesar di wilayah tersebut.
Salah satu daya tarik utama dari Future Entrepreneur Summit kali ini adalah kehadiran Jerome Polin, Ariawan Santoso, Andy Sugar sosok inspiratif yang dikenal sebagai content creator dan entrepreneur muda. Beliau berbagi pengalaman dan wawasan mengenai perjalanan bisnis serta pentingnya inovasi dalam dunia wirausaha.
Interaksi yang penuh semangat antara Jerome dan para peserta menambah keseruan acara ini. Acara ini juga menjadi momentum besar bagi para calon pengusaha muda untuk mendapatkan wawasan dan inspirasi bisnis dari berbagai narasumber ternama.
Sebagai bagian dari komitmen dalam mendorong semangat kewirausahaan, acara ini juga menghadirkan program "Startup Founder Clash by Future Entrepreneur Summit." Program ini menjadi wadah bagi para calon entrepreneur untuk mengembangkan ide bisnis mereka dan mendapatkan insight berharga dari para mentor serta pelaku bisnis berpengalaman.
Baca Juga : Universitas Ciputra Dorong Ekonomi Sirkular Melalui Launching Day WMK 2024
Gilbert Pengindonta Ginting selaku Steering Committee (SC) dari acara ini menyampaikan rasa bangganya atas antusiasme peserta yang begitu tinggi. "Kami sangat senang melihat antusiasme luar biasa dari para peserta dan berharap acara ini dapat menjadi pemantik bagi mahasiswa maupun calon entrepreneur muda untuk terus berinovasi serta mengembangkan startup mereka ke tingkat yang lebih tinggi," ujar Gilbert dalam keterangan tertulis, Jumat (28/2/2025).
Baca Juga : BEM UNESA dan BEM Telkom University Sepakat Mengawal Demokrasi dan Pilkada Damai 2024
Dengan berakhirnya acara ini, panitia dan seluruh pihak yang terlibat mengucapkan terima kasih atas partisipasi semua peserta serta seluruh sponsor ada. Kesuksesan acara ini menjadi motivasi bagi penyelenggara untuk terus menghadirkan event yang lebih besar dan bermanfaat di masa depan.
"Sampai bertemu di Future Entrepreneur Summit tahun depan dengan inspirasi, inovasi, dan peluang baru yang lebih menarik!" tutupnya.
Ikuti update berbagai berita pilihan dan terkini dari portaltiga.com di Google News.