Headline

Main Buruk Di Final Champions, Bek Tengah Liverpool Bela Karius

Baca Juga : Ronaldo Ke Juventus, Messi: Real Madrid Kurang Kuat

Portaltiga.com - kekalahan Liverpool 1-3 atas lawannya Real Madrid dalam laga Final Liga Champions membuat nama kiper Liverpool, Loris karius menjadi bahan olok-olok berbagai pihak terutama fans Liverpool. Pasalnya dalam laga tersebut Karius membuat dua blunder fatal yang membuat Liverpool harus takluk di tangan klub asal Spanyol tersebut. Lemparan kiper asal Jerman itu pada babak kedua berhasil diadang Karim Benzema untuk mencetak gol pertama. Tak sampai di situ. Karius juga tak sempurna menangkap tendangan jarak jauh yang dilepaskan Gareth Bale. Tak sempurnanya tangkapan Karius membuat bola terus bergulir ke gawang Liverpool. Bek tengah Liverpool, Dejan Lovren, menegaskan, dirinya dan pemain lain tetap memberikan dukungan kepada Loris Karius. "Itu memang memilukan. Sesuatu yang tidak pernah ada di kepala kami sebelum pertandingan," kata Lovren, dikutip dari Sports Mole. "Orang-orang menunjuk ke arah kiper (Karius) Tapi, kita menang dan kalah bersama. Kami tetap berada di belakang Karius," ujar bek Liverpool berusia 28 tahun tersebut. Lovren juga merasa sedih dengan kekalahan tersebut. Namun, dia memastikan Liverpool bakal lebih kuat pada musim depan. "Saya kasihan melihat fans dengan kekalahan ini. Tapi, kami bisa melakukannya lebih baik musim depan. Kami janji lebih kuat lagi," ujarnya. (lnc/tea)

Ikuti update berbagai berita pilihan dan terkini dari portaltiga.com di Google News.

Berita Terkait