Baca Juga : Jatim Terbanyak Lulus SNMPTN, Ketua Komisi E: Pandemi Bukan Halangan
Portaltiga.com - Panitia Pusat Seleksi Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2018 menyatakan, jumlah peserta yang dinyatakan lulus seleksi pada 85 Perguruan Tinggi Negeri (PTN) se Indonesia sebanyak 110.946 siswa. Universitas Gadjah Mada (UGM), tahun 2018 ini menerima sebanyak 2.141 calon mahasiswa Program Sarjana melalui jalur SNMPTN. Calon mahasiswa tersebut terbagi dalam kelompok program studi (prodi) IPA/Saintek sebanyak 1.535 dan kelompok program studi IPS/Soshum sebanyak 606. Dengan demikian, hanya 5,72 persen pendaftar yang akhirnya diterima di UGM melalui jalur SNMPTN. "Mereka para calon mahasiswa yang diterima ini, berhasil masuk UGM setelah rekam jejak prestasi akademiknya unggul bersaing dengan 37.447 peserta SNMPTN yang mendaftar di UGM," papar Wakil Rektor Bidang Pendidikan, Pengajaran dan Kemahasiswaan (PPK), Prof. Dr. Ir. Djagal Wiseso Marseno, M.Agr, Selasa (17/4/2018) malam. Djagal menyampaikan bahwa untuk kelompok prodi IPA/Saintek pada SNMPTN di UGM kali ini, peminat terbanyak adalah Program Studi Farmasi, Kedokteran, dan Ilmu Komputer. Sementara itu, untuk kelompok prodi IPS/Soshum adalah Manajemen, Akuntansi, dan Psikologi. Prodi dengan selektivitas tinggi untuk kelompok IPA/Saintek, yaitu Ilmu Komputer, Arsitektur dan Kedokteran. Sedangkan untuk prodi IPS/Soshum, yaitu Manajemen, Pariwisata,serta Bahasa dan Kebudayaan Korea. Setelah dinyatakan diterima di UGM, kata Djagal, calon mahasiswa harus mengisi biodata melalui laman um.ugm.ac.id dan mengunggah dokumen yang disyaratkan pada 19 April 2018 mulai jam 10.00 WIB sampai dengan 24 April 2018 jam 10.00 WIB. Djagal mengimbau kepada calon mahasiswa untuk mempersiapkan dokumen yang akan diunggah seawal mungkin supaya dapat menyelesaikan pengisian biodata dengan baik pada waktu yang telah ditentukan. Selain itu, calon mahasiswa juga wajib mengikuti Academic English Proficiency Test (ACEPT) pada 8 Mei 2018 di kampus UGM sebagai salah satu syarat registrasi. Lokasi dan waktu tes dapat dilihat melalui akun yang dimiliki masing-masing calon mahasiswa. Calon mahasiswa yang tidak mengunggah data sampai dengan 24 April 2018 jam 10.00 WIB dianggap melepaskan haknya sebagai mahasiswa UGM di Tahun Akademik 2018/2019. Seperti diketahui, Hasil SNMPTN 2018 telah diumumkan hari Selasa (17/4/2018) pada pukul 17.00 WIB sore tadi secara serempak, melalui laman resmi pengumuman.snmptn.ac.id. (tid/tea)Ikuti update berbagai berita pilihan dan terkini dari portaltiga.com di Google News.