Bebek Bu Yuni Ramaikan Kuliner Surabaya

Baca Juga : Bangkok Crab Sajikan Masakan Khas Thailand, Cocok Untuk Wisata Kuliner Saat Liburan

Portaltiga.com - Jika anda tinggal di kota Surabaya pasti sangat familiar dengan kuliner bebek.Kuliner satu ini termasuk salah satu yang banyak digemari masyarakat surabaya. Oleh karenanya, makanan ini akan mudah anda temui diberbagai sudut surabaya. Para penjaja kuliner jenis ini pun terus berlomba untuk menyajikan hidangan bebeknya agar terasa lebih enak, misalnya dengan digoreng, dikukus dan dipanggang. Salah satu tempat makan kuliner bebek yang lezat adalah Bebek Bu Yuni. kuliner yang membka lapaknya di food court Purimas,  jalan Rngkut Madya Ruko Puri Mas A5 no 10 ini memiliki keunikan rasa yang lain dibanding sajian bebek di tempat lain. Bebek milik H.Wildansyah Bastomi ini memiliki keunikan rasa ketika dikunyah. hal ini karena Bebek Bu Yuni menyajikan bebeknya dengan cara di masak dengan menggunakan kayu manis ditambah beberapa rempah rahasia turun temurun, ditambah lagi rasa sambalnya yang bikin ndromos (keringetan:red). "bebek ini pasti lebih nikmat dari bebek yang lainnya. sebab terdapat bumbu rahasia keluarga yang di wariskan turun temurun," ujar H. Wildansyah. Saat Portaltiga.com berkunjung ke depot H.Wildansyah Bastomi, kami diberi kesempatan untuk mencicipi masakan langsung dari tangan bapak Haji yang satu ini. Dan memang rasanya berbeda dengan bebek lain, bebek bu Yuni memiliki after taste yang awet di mulut. Ada trik berbeda dalam memasarkan bebek ini, H.Wildan lebih suka memasarkan dengan media on line facebook karena lebih atraktif. Dalam sehari selain melayani pemesanan perseorangan, bebek bu Yuni juga menjadi hidangan makan siang pilihan di beberapa kantor di Surabaya karena harganya yang terjangkau. Bagaimana, anda tertarik mencoba? (doy/tea)

Ikuti update berbagai berita pilihan dan terkini dari portaltiga.com di Google News.

Berita Terkait
Berita Terpopuler
Berita Terbaru