Setelah Diresmikan, 7 Ruas Tol Trans Jawa Ini Gratis Selama Libur Nataru

Baca Juga : Tarif Baru Tol Jakarta - Surabaya, Berlaku 19 Agustus

Portaltiga.com - Tujuh ruas tol di Provinsi Jawa Timur dan Jawa Tengah yang telah diresmikan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) dibuka untuk umum pada Jumat (21/12/2018) mulai pukul 06.00 WIB tanpa tarif alias gratis. Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono mengatakan hal itu saat peresmian empat ruas tol di Jawa Timur pada Kamis (20/12/2018). "Tujuh ruas yang diresmikan hari ini masih gratis sampai Januari nanti. Ini sudah operasi, untuk yang tujuh ruas tarifnya nol rupiah," ujar Basuki di Tol Bandar- Kertosono Km 671+500, Mojokerto, Kamis. Basuki menambahkan, dengan dibukanya tujuh ruas tol ini, jalan tol Trans-Jawa dari Merak ke Grati sepanjang 933 kilometer sudah tersambung sepenuhnya. "Alhamdulillah, seperti yang diperintahkan Presiden, Trans-Jawa bisa tersambung dari Merak sampai Grati 933 kilometer. Di Jawa Timur ada empat ruas dan Jawa Tengah tiga ruas," imbuhnya. Adapun keempat ruas tol yang dibuka hari ini di Jawa Timur yaitu Tol Ngawi-Kertosono Segmen Wilangan-Kertosono, Kertosono-Mojokerto Seksi 4 (Bandar-Kertosono), Porong-Gempol Segmen Porong-Kejapanan, dan Gempol-Pasuruan Seksi 3 (Pasuruan-Grati). Sementara itu, tiga tol lainnya yang berada di Jawa Tengah, yakni Tol Pemalang-Batang Seksi 1 dan 2 (Simpang Susun Pemalang-Batang), Tol Batang-Semarang Seksi 1 sampai 5, dan Tol Semarang-Solo Seksi 4 dan 5 (Salatiga-Kartasura). (kompas.com/abi)

Ikuti update berbagai berita pilihan dan terkini dari portaltiga.com di Google News.

Berita Terkait
Berita Terpopuler
Berita Terbaru