Panda Juara Turnamen Tekken World Tour 2018

Baca Juga : Mengintip Spek ROG Ally, Konsol Game Genggam Pertama Besutan Asus

Poraltiga.com - Turnamen Tekken World Tour 2018 tidak hanya diwarnai dengan kompetisi seru, namun juga beberapa kejutan yang membuat banyak gamer terpukau. Salah satu yang menjadi perhatian utama adalah kemenangan yang berhasil diraih oleh pemain asal Korea Selatan - Rangchu123. Dia berhasil menjadi juara dengan bermain sebagai karakter Panda. Yup benar sekali, hewan domestik China tersebut telah berhasil mengalahkan para petarung terkuat Tekken di turnamen tersebut. Kemampuan Rangchu dalam memainkan Panda memang benar-benar luar biasa, karena selain dapat mengeksekusi kombo dengan variasi unik, setiap serangan yang dilancarkannya juga sulit diprediksi atau ditahan. Saat mencapai babak final dan melawan Qudans1987 yang merupakan pemain asal negaranya juga, ternyata Ranchu tidak merasa kewalahan dan berhasil mengalahkan lawannya yang menggunakan Devil Jin. Perlu diketahui juga kalau Qudans termasuk salah satu pemain Tekken 7 terbaik di dunia, jadi melihatnya kalah di turnamen dengan karakter yang menggunakan Panda pasti cukup sulit untuk dipercaya. Dengan hasil kemenangan gemilang yang berhasil direbut oleh Rangchu, akhirnya dia telah diakui sebagai salah satu pemain Tekken 7 generasi baru yang tidak hanya handal, namun juga memiliki keunikan dan ciri khas sebagai master Panda. Tekken World Tour sendiri adalah turnamen tahunan yang mempertemukan para pemain professional Tekken di seluruh dunia. Untuk Tekken World Tour 2018 yang hadir dengan prize poll USD 25,000, turnamen ini telah diadakan di Amsterdam dan mempertemukan 20 pemain terbaik yang telah disaring terlebih dahulu. Melihat pemain ternama seperti Knee, Qudans, Jeondding, Saint dan LowHigh saling berkompetisi memang sangat keren, namun kemenangan Rangchu adalah pusat perhatian yang lebih menarik lagi. (kotakgame/abi)

Ikuti update berbagai berita pilihan dan terkini dari portaltiga.com di Google News.

Berita Terkait
Berita Terpopuler
Berita Terbaru