Baca Juga : Jokowi dan Puan Maharani Berjabat Tangan di WWF 2024, Ketua DPP PDI Perjuangan: Teladan
Portaltiga.com - Pasca munculnya kaus ganti Presiden 2019, elemen masyarakat pendukung Presiden Joko Widodo (Jokowi) mulai bergerak turun ke lapangan. Salah satunya adalah Barisan Muda Surabaya (Bamus). Bertempat di depan Gedung Negara Grahadi jalan Gubernur Suryo, puluhan massa Bamus mengelar aksi dukung Jokowi di Pemilu Presiden (Pilpres) 2019. Mereka membawa misi #2019 Tetap Jokowi. Dalam aksinya, mereka membentangkan spanduk besar bertuliskan #2019 Tetap Jokowi dan memuat foto Presiden ke-7 RI tersebut. Massa aksi juga membagikan kertas selebaran kepada pengguna jalan yang melintas di Jalan Gubernur Suryo Surabaya. "Kami tegaskan bahwa Pak Jokowi harus tetap menjadi presiden untuk periode kedua. Program-program Pak Jokowi sangat pro bagi rakyat kecil dan tidak mampu. Seperti BPJS Kesehatan," kata Koorlap Aksi Bamus, Nurcholis kepada wartawan di lokasi, Ahad (29/4/2018) Selain itu, Pemerintahan ini dinilai juga sukses memberantas korupsi tanpa tedeng aling-aling. "Contohnya kasus korupsi e-KTP yang melibatkan orang kuat Setya Novanto," ucapnya. Ada tujuh alasan yang disampaikan Bamus mendukung Jokowi dua periode. Yakni, Jokowi berprestasi, Jokowi tegas, Jokowi produk reformasi, Jokowi membuat rakyat peduli dan berpartisipasi, Jokowi anti diskriminasi, Jokowi tidak korupsi dan Jokowi realistis tentang ekonomi. "Untuk urusan siapa cawapres pendamping Pak Jokowi, kami serahkan kepada beliau untuk memilih yang layak dan kredibel memimpin negara ini," tandasnya. (bmw/abi)Ikuti update berbagai berita pilihan dan terkini dari portaltiga.com di Google News.