Baca Juga : Risma Disambut Meriah di Pasar Gorang Gareng Magetan, Dorong Kemandirian Perajin Batik
Portaltiga.com - Calon Gubernur Jawa Timur nomor urut dua Saifullah Yusuf (Gus Ipul) terus menggelar silaturahmi dengan ulama. Kali ini, Gus Ipul bersama KH Idris Hamid dan Habib Taufiq Assegaf di kediaman Habib Taufiq belakang Masjid Jami Al-Anwar, Kota Pasuruan, Jumat (6/4/2018). Pertemuan yang hanya dilakukan bertiga ini tampak gayeng. Ketiganya terlihat sangat akrab. Banyak pesan yang disampaikan dalam pertemuan kali ini. "Banyak pesan yang disampaikan Habib Taufiq. Beliau mengatakan akan selalu Istiqomah, selaras dan sehati dengan para ulama dan habaib dalam hal apapun," kata Gus Ipul usai pertemuan. Karenannya, Habib Taufiq juga berpesan agar Gus Ipul juga selalu Istiqomah dan selalu mengikuti para ulama dan Kiai. "Saya dipesani selama ini ikut kiai selanjutnya dan selamanya harus ikut Kiai," ujarnya. Pertemuan kali ini, digelar usai Gus Ipul dan KH Idris Hamid berziarah ke makam KH Abdul Hamid yang berada tepat di belakang masjid Jami Pasuruan. Kiai Idris sendiri mengatakan Gus Ipul adalah calon yang diusung penuh para Kiai se Jawa Timur. "Para Kiai sepuh berkumpul dan menginginkan Gus Ipul gubernur Jawa Timur. Perintah kiai jelas hanya Gus Ipul satu-satunya calon yang direstui," kata kiai Idris. (bmw/abi)Ikuti update berbagai berita pilihan dan terkini dari portaltiga.com di Google News.