Hujan Gerimis Iringi Keberangkatan Gus Ipul-Puti ke Mercure Ambil Nomor Urut

Baca Juga : Risma Disambut Meriah di Pasar Gorang Gareng Magetan, Dorong Kemandirian Perajin Batik

Portaltiga.com - Diiringi hujan gerimis pasangan calon Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur Saifullah Yusuf (Gus Ipul)-Puti Guntur Soekarno menghadiri acara pengundian nomor urut calon gubernur dan wakil gubernur di Hotel Mercure, Surabaya, Selasa (13/1/208). Gus Ipul dan Puti bersama rombongan berangkat ke Mercure dari posko pemenangan Rumah Gus Ipul-Puti di jalan Gayungsari Barat X nomor 30 Surabaya sekitar pukul 13.00 Wib. Menariknya, Gus Ipul dan Puti naik mobil Angkot L 1120 UY dan diantar Driver GoJek, Gus Ipul-Puti Ambil Nomor Urut. Mobil angkot yang ditumpangi Gus Ipul-Puti disopiri langsung oleh Wakil Walikota Surabaya yang juga Ketua DPC PDIP Surabaya Wisnu Sakti Buana. "Terimakasih pada seluruh driver dan relawan yang mengantar dan selalu mendukung," kata Gus Ipul di sela-sela keberangkatan menuju hotel mercure. Keikut sertakan driver GoJek dan Angkot ini, menandakan bahwa dua moda transportasi ini bisa beriringan dan berjalan bersama. "Mikrolet ini angkutan umum yang selama ini melayani masyarakat, kita ingin angkutan umum ke depan meningkat. Begitu juga angkutan online seperti GoJek," kata Gus Ipul. Dalam kesempatan ini Gus Ipul juga mengaku bersyukur karena semua persyaratan pendaftaran telah tercukupi sehingga hari ini dirinya bersama Puti Guntur bisa mengambil nomor urut pasangan calon. (bmw/abi)

Ikuti update berbagai berita pilihan dan terkini dari portaltiga.com di Google News.

Berita Terkait
Berita Terpopuler
Berita Terbaru