Portaltiga.com - Line dance adalah olahraga yang sangat menyenangkan. Selain bisa membuat aktif bergerak secara fisik, line dance juga jadi cara yang bagus untuk bersosialisasi dengan masyarakat.
Kegiatan ini termasuk banyak digemari oleh para ibu dan remaja putri. Memiliki banyak manfaat, diantaranya meningkatkan keseimbangan, fleksibilitas, dan koordinasi.
Salah satu kelompok line dance yang mulai berkembang di Surabaya adalah grup ibu-ibu Tambak Medokane Ayu (TMA) 3A . Kegiatan grup line dance ini dilaksanakan setiap Minggu pagi di lapangan olahraga TMA 3A.
Baca Juga : Ratusan Pesepeda Gowes Surabaya-Mojokerto Napak Tilas Kemerdekaan, Dokter Agung Gaungkan Slogan 3B
Bu Hariyanto selaku koordinator line dance TMA 3A menyampaikan, bahwa kegiatan ini termasuk dapat menyehatkan dan merukunkan antar warga.
Baca Juga : Upacara HUT RI ke-79, Ketua PKS Jatim Apresiasi Ketegasan Indonesia Bela Palestina
Tampilan line dance TMA 3A ini termasuk yang dihadirkan dalam jalan sehat semarak HUT Kemerdekaan RI ke-78 yang dilaksanakan Minggu, (20/8/2023). (ipung)
Ikuti update berbagai berita pilihan dan terkini dari portaltiga.com di Google News.