Developer GTA Sumbang 5 Pendapatan untuk Covid-19

Baca Juga : DPRD Surabaya Minta Pemkot Atasi Pengangguran Dengan Program Detil dan Konkret

Portaltiga.com - Beberapa game besutan Rockstar memang mendapatkan citra negatif. Seperti GTA yang mendapat banyak kritik karena kekerasan di dalamnya, namun juga mendapat pujian karena kualitas gamenya. Gamenya yang lain Red Dead Redemption yang juga tak kalah terkenal dan meledak dengan skor tinggi. Melansir dari videogamer, Rockstar Games akan menyumbangkan sebagian dari pendapatan GTA Online dan Red Dead Online untuk upaya penanggulangan COVID-19. Menanggapi krisis, perusahaan akan menyumbangkan lima persen dari semua pendapatan yang diperoleh dari pembelian dalam game di GTA Online dan Red Dead Online, mulai 1 April hingga akhir Mei. Dana ini akan digunakan untuk membantu masyarakat lokal dan bisnis yang berjuang dengan dampak COVID-19, baik secara langsung maupun dengan mendukung beberapa organisasi yang ada di lapangan membantu mereka yang terkena dampak krisis ini. Seiring perkembangan, kami akan berbagi lebih banyak tentang upaya ini, ujar Rockstar melalui twitter. GTA Online dan Red Dead Online adalah judul yang sangat menguntungkan untuk Take-Two Interactive (induk perusahaan Rockstar), sebelum keduanya menghasilkan laba kotor sebesar 299 Juta USD atau setara dengan 5 Miliar Rupiah pada kuartal pertama tahun fiskal 2020. (kotakgame/abi)

Ikuti update berbagai berita pilihan dan terkini dari portaltiga.com di Google News.

Berita Terkait
Berita Terpopuler
Berita Terbaru