Ekbis

Yuk Kirim Paket Dari Nujek, Gratis Pick Up Ke Kantor Pos

Baca Juga : Blibli, Tokopedia, Bukalapak dan Shopee Siap Ramaikan MJC Jatim

Portaltiga.com Nujek (Nusantara Ojek) sebagai penyedia aplikasi On Demand Service 100 persen Asli Indonesia menjalin kerjasama dengan PT Pos Indonesia (Persero) Regional 7 Jawa Timur untuk memberikan layanan jemput kiriman atau pick-up service kepada Pelanggan Kantor Pos secara gratis tanpa tambahan biaya apapun. Bahkan akan mendapatkan Cash Back bagi pelanggan yang melakukan pengiriman secara rutin dan membayar menggunakan Pospay. CEO Nujek, Mochammad Ghozali mengatakan, kerjasama ini merupakan inovasi dan pengalaman baru bagi pelanggan Pos. "Karena pelanggan dapat mengirim paket Pos tanpa harus datang ke Kantor Pos, pelanggan cukup melakukan request melalui aplikasi Nujek dengan memasukkan tujuan alamat pengiriman domestik maupun ke luar negeri, berat paket dan jenis layanan pengiriman secara otomatis akan keluar estimasi biaya pengirmannya, setelah disetujui, driver Nujek akan datang mengambil paket untuk dikirmkan ke Kantor Pos terdekat, ujarnya, Kamis (29/04/2021). Dalam kerjasama ini, Nujek yang mengusung Tag line jujur hemat menargetkan 30.000 transaksi setiap bulan. Pelanggan yang ditargetkan adalah para penjual online sekaligus pelanggan kantor pos regular baik dari swasta maupun pemerintahan. Program pick-up service ini merupakan konsep yang akan mempermudah pengiriman barang bagi pelanggan Kantor Pos. Ada juga sistem pelacakan pengiriman yang dapat diakses oleh pelanggan melaui aplikasi Nujek maupun website Kantor Pos setelah nomor resi pengiriman muncul di aplikasi Nujek. Dalam tahap uji coba layanan ini akan tersedia di jaringan operasional Kantor Pos di 60 lokasi di Kota Surabaya. Mochammad Ghozali berharap kerjasama dengan Kantor Pos ini bisa meningkatkan jumlah user aktif pengguna Aplikasi Nujek hingga satu juta user aktif dalam tahun 2021 ini. Untuk mendukung program Pick-up Service PT Pos Indonesia (Persero), Regional 7 Jawa Timur, Nujek memberikan modal usaha dan subsidi angsuran khusus bagi mitra Driver Nujek dalam bentuk pemberian modal usaha berupa kendaraan unit motor listrik Gesits. Dimana dengan kendaraan motor listrik dapat menghemat pengeluaran biaya operasional jika dibandingan dengan kendaraan konvensional bahan bakar minyak (Bensin). Diharapkan, kerjasama ini dapat meningkatkan kualitas dalam menyediakan produk layanan pengiriman paket untuk customer dan juga meningkatkan pendapatan bagi mitra driver Nujek. Sementara itu, Dino Hariyadi Kepala Kanto Pos Surabaya menyambut baik kerjasama ini. Menurutnya kolaborasi dan sinergi dengan penyedia platform lokal dapat saling menguntungkan berbagai pihak. "Kita ingin bersinergi dimana PT Pos Indonesia juga membutuhkan resources Untuk tenaga pick up dan ini juga tidak mungkin dilakukan oleh internal pegawai PT Pos karena memang kita cukup high cost kalau harus merekrut pegawai khusus untuk pick up. Sementara teman-teman dari Nujek ini juga membutuhkan asupan-asupan atau orderan yang cukup banyak, dan kita juga cukup banyak pelanggan dari PT Pos Indonesia," jelasnya. Menurutnya, saat ini pedagang online di Surabaya merupakan pangsa pasar yang menjanjikan mengingat jumlahnya yang terus bertambah seiring waktu. Melalui kerjasama ini PT Pos Indonesia akan sangat terbantu dengan adanya tambahan tenaga sekitar 2000 orang driver yang tersebar di Kota Surabaya untuk melakukan pick up paket dari pelanggan. "Inilah salah satu solusi yang kita lakukan dimana Nujek membutuhkan asupan sementara kita juga membutuhkan tenaga untuk melakukan Pick uper. Maka dengan adanya kerjasama ini diharapkan saling melengkapi kebutuhan di kedua belah pihak," ungkapnya. Melalui kerjasasma antara aplikasi Nujek dan PT Pos nantinya akan saling terkoneksi. Sehingga pelanggan hanya perlu memasukkan data-data terkait paket yang akan dikirim. Dino juga merasa, kerjasama ini dapat membantu meningkatkan perekonomian di Kota Surabaya. mengingat solusi kecepatan, kemudahan dan kepuasan pelanggan dapat terselesaikan dengan baik. "Itu sangat memungkinkan untuk kita sharing ekonomi, artinya kami akan memberikan fee kepada Nujek dan kawan-kawan driver untuk aktifitas pick up nya akhirnya customer juga tersolusikan, Nujek tersolusikan, kami juga tersolusikan, artinya ekonomi di Surabaya ini akan jauh bisa tumbuh," pungkasnya. (tea/tea)

Ikuti update berbagai berita pilihan dan terkini dari portaltiga.com di Google News.

Berita Terkait