Umum

Mau Berwisata Keliling Dunia, Ini Daftar Lengkap Destinasi Wisata Terbaik Dunia

Baca Juga : Pemkot Sediakan Jeep Tour Keliling Kota Lama Surabaya

Portaltiga.com - Berwisata menjadi hal yang sangat dibutukan untuk menghilangkan kejenuhan akibat dunia kerja dan stress. Untuk memilih tempat wisata terbaik di dunia, tak ada salahnya untuk melihat informasi mengenai destinasi wisata melalui website atau situs informasi. Seperti salah satu situs informasi traveling dunia, TripAdvisor yang kembali merilis 25 destinasi wisata terbaik tahun 2018. Situs informasi traveling dunia, TripAdvisor telah merilis 25 destinasi wisata terbaik tahun 2018. Melalui situs resminya, Rabu (21/3/2018), ada 25 destinasi top dunia yang terpilih untuk tahun 2018. Tahun lalu, periode 2017, Indonesia dengan diwakili Bali yang menjadi nomor 1. Jutaan traveler pengguna TripAdvisor pun mengisi survei pada Travelers Choice 2018 Top 25 Destinations. Peringkat 10 besar mayoritas dihuni oleh destinasi dari Eropa. Untuk Asia, diwakili beberapa destinasi seperti dari Jepang, India, China, Kamboja dan tentu saja Indonesia. Bali memang menjadi yang nomor 1 di tahun 2017. Namun di tahun 2018 ini, Pulau Dewata harus turun 3 peringkat. Paris menjadi destinasi paling banyak dipilih traveler sebagai yang paling top. Berikut daftar lengkapnya: 25. Sydney, Australia 24. Rio de Janeiro, Brazil 23. Cusco, Peru 22. New Delhi, India 21. Hurghada, Mesir 20. Hong Kong, China 19. Kathmandu, Nepal 18. Tokyo, Jepang 17. Dubai, UEA 16. Lisbon, Portugal 15. Playa del Carmen, Meksiko 14. Jamaika 13. Siem Reap, Kamboja 12. Hanoi, Vietnam 11. Phuket, Thailand Dan inilah 10 besar destinasi wisata top dunia: 10. New York City, Amerika Serikat 9. Istanbul, Turki 8. Marakes, Maroko 7. Praha, Ceko 6. Barcelona, Spanyol 5. Crete, Yunani 4. Bali, Indonesia 3. Roma, Italia 2. London, Inggris 1. Paris, Prancis (dtc/tea)

Ikuti update berbagai berita pilihan dan terkini dari portaltiga.com di Google News.

Berita Terkait