Ekbis

Launching U-GLOSS, Becks Beauty Cosmetics Sediakan Banyak Produk Unggulan

Portaltiga.com Produk perawatan kulit wajah kini makin banyak diminati masyarakat agar terlihat bersih dan cantik.

Bahkan sejumlah perusahaan di bidang tersebut bermunculan tawarkan berbagai produk unggulan.

Salah satunya perusahaan Becks Beauty Cosmetics yang baru-baru ini melaunching produk baru bernama U-GLOSS

Hari ini kami By Becks Beauty Cosmetics launching produk U-GLOSS untuk perawatan kulit, ujar Riswanto selaku Onwers U-GLOSS.

U-GLOSS By Becks Beauty Cosmetics ini meskipun dipasarkan di kalangan kelas menengah bawah namun memiliki kualitas yang setara dengan produk untuk kelas menengah keatas.

U-GLOSS menawarkan berbagai macam paket diantaranya Royal Gloss, Gloss n Glow dan Simpli White juga satuan item lainnya yang ditawarkan yang sangat cocok untuk kulit.

Ada beberapa paket U-GLOSS dan juga satuan item yang kami tawarkan dengan harga terjangkau tapi berkualitas, terang Riswanto

baca jugaCRETA, SUV Hyundai Buatan Indonesia GIIAS 2021 Surabaya

Bahan baku aktif dari produk U-GLOSS ini dibuat dari bahan alami. Diantaranya esktrak tumbuh-tumbuhan dan juga buah-buahan

Produk U-GLOSS juga dipastikan telah mendapatkan izin edar resmi Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) dan Hak Kekayaan Intelektual (HAKI)

Secara legalitas formal sudah dari pemerintah, kata Riswanto.

Masyarakat yang tertarik untuk mencoba perawatan wajah terbaik dari U-GLOOS dapat membeli produk berkualitas ini melalui para UMKM dan reseller yang tergabung di Becks Beauty Cosmetics

Kita kerjasama dengan para UMKM dan reseller, pungkas Riswanto.

Di acara launching produk U-GLOSS ini dihadiri sebanyak 50 undangan berasal dari berbagai kalangan.

Baca Juga : Warga Surabaya Silahkan Merapat, Derma Express Buka Cabang di Jalan Kalianyar

Salah satu undangan yang hadir di acara launching mengatakan, dirinya sempat ditawari produk U-GLOSS.

Setelah sempat mencoba produk selama beberapa hari, sudah terlihat perbedaan kulitnya menjadi semakin cantik.

Wajah saya terlihat putih, bersih, cantik dan seperti muda kembali, ucap Ibu Lembah Setyowati Backhtiar. (69) sembari tersenyum ceria.

Selain itu, By Becks Beauty Cosmetics ini juga mengundang narasumber dari ahli perawatan kulit.

Nara sumber memaparkan tentang soal produk U-GLOSS dan kegunaan juga hasilnya.

Baca Juga : Cantik Tidak Harus Mahal, Silakan Buktikan Di DNI Skin Center Manukan

Berikut produk U-GLOSS By Becks Beauty Cosmetics :

1. Serum Kegunaan Whitening serum untuk mencerahkan wajah secara keseluruhan dengan target kerja utama untuk memecah konsentrasi melanin di tempat tempat terpusat dan membawanya naik untuk dibuang bersama regenerasi kulit mati.

2. Night cream Kegunaan Krem malam pencerah dengan tekstur ringan & watery, dengan target menyeragamkan kompleksi kulit, mengurangi noda-noda gelap serta mengembalikan rona wajah yang pinky dan radiant sehingga warna kulit lebih rata dalam 14 hari.

Dengan AXOBRIGHT WHITENING COMPLEX hasil riset terbaru di th 2021 & RADIANSKIN(TM), yang secara in vitro mengurangi proses pembentukan melanin (melanogenesis) hingga 86%, tanpa efek cytotoxin, serta menghambat pelepasan melanin oleh melanosit hingga 93%. Mengurangi noda age spot serta membuat kompleksi wajah lebih rata hanya dalam 14 hari pemakaian rutin.

3. Day cream Kegunaan Krim untuk melembabkan dan melindungi kulit dari sinar matahari di siang hari

4. Facewash Kegunaan Sabun Wajah NON-SLES yang lembut, dengan fitur BRIGHTENING, aman untuk semua jenis kulit bahkan yang sensitive & kering sekalipun. Cocok digunakan pada paket-paket pencerahan (tanpa pengupasan)

5. Toner Kegunaan Toner penyegar dengan fitur BRIGHTENING & HYDRATING, favorit di kalangan pengguna paket. Nyaman dan ringan serta mengandung banyak ekstrak botanikal yang aman untuk kulit. Menunjang program pencerahan karena mengandung Mulberry Extract cukup tinggi untuk membantu menekan aktivitas enzim Tyrosinase.

6. Glow gel Kegunaan Sleeping mask dalam bentuk jelly pekat yang meninggalkan efek Instant Glowing pada wajah saat digunakan malam hari, membantu untuk mengikat kadar air ke dalam kulit, memperbaiki sistem irigasi kulit serta memperbaiki tampilan pori yang melebar. (tea/tea)

Ikuti update berbagai berita pilihan dan terkini dari portaltiga.com di Google News.

Berita Terkait