Intermezzo

Final PES League World Digelar di Emirates Stadium

Baca Juga : Mengintip Spek ROG Ally, Konsol Game Genggam Pertama Besutan Asus

Portaltiga.com - Berhasil menghelat Kejuaraan Regional Tingkat Asia, Amerika, serta Eropa, kini Konami Digital Entertainment-pun telah mengumumakan tempat dari dimana diselenggarakannya PES League World Finals pada tanggal 28-29 Juni. Dilansir dari akun Twitter resminya PES League, mereka mengumumkan tempat yang akan menjadi PES League World Finals akan berlangsung di Emirates Stadium yang merupakan markas dari klub bola paling bersejarah di Inggris yaitu Arsenal. Indonesia sendiri juga telah mengirimkan perwakilannya untuk bertandin di PES League World Finals, yaitu Rizky Faidan, Lucky Maarif dan Rio Dwi Septiawan dengan nama tim WANI yang mana mereka berhasul menjadi juara di Cabang 1v1 dan Co-op pada perhelatan PES League Asia. Pro Evolution Soccer atau World Soccer Winning Eleven adalah seri permainan video sepak bola yang dikembangkan dan diterbitkan oleh Konami. (kotakgame/abi)

Ikuti update berbagai berita pilihan dan terkini dari portaltiga.com di Google News.

Berita Terkait

Main Game di Layar Stadion

Portaltiga.com - Tim Basket Golden State Warriors telah kembali aktif, para …