Baca Juga : Diikuti Satu Paslon, KPU Surabaya Akan Adakan Debat Publik Perdana Hari Ini
Portaltiga.com - Sekitar 30 pelajar dari SMK Wahid Hasyim 2 Surabaya hadiri kegiatan Audiensi dan Fasilitasi Rumah Pintar Pemilu (RPP) Bung Tomo di Kantor KPU Surabaya, Rabu sore (16/10/2019). Komisioner KPU Surabaya Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat, dan SDM, Subairi S.Pd mengatakan, kegiatan ini merupakan rangkaian kegiatan untuk mengenalkan para pemilih pemula untuk mengenalkan proses pemilu kepada siswa. "Para pemilih pemula perlu untuk dikenalkan tentang apa itu pemilu agar nantinya dapat berpartisipasi dalam pemilu dengan menggunakan hak pilihnya," jelasnya. Shita Maharani, selaku guru pendamping dalam sambutannya menyampaikan apresiasinya kepada KPU Surabaya. Dengan adanya audiensi ini para siswa dapat mengetahui manfaat dari pemilu. Mewakili lembaga sekolah saya berterima kasih kepada KPU Surabaya yang telah memberikan ruang kepada anak didik kami untuk belajar dan mengetahui apa itu Pemilu, siapa pemilih, dan manfaat Pemilu, ungkap Shita. Menginjak sesi akhir peserta diajak berkeliling ke RPP untuk melihat hasil perolehan suara dari Pemilu ke Pemilu hingga bermain game. Diketahui, kegiatan audiensi siswa ini dilakukan KPU Surabaya sejak 14-21 Oktober. Sebanyak 24 SMA sederajat se Surabaya dijadwalkan akan mengikuti kegiatan ini. (tea/tea)Ikuti update berbagai berita pilihan dan terkini dari portaltiga.com di Google News.