Baca Juga : Risma Yakin Bisa Bawa Jeruk Malang Menasional dan Mendunia
Portaltiga.com - Khofifah Indar Parawansa menangis terharu di hadapan pendukungnya tatkala akan mendaftarkan dirinya bersama Emil Dardak Sebagai Calon Gubernur-Wakil Gubernur Jatim. Dia mengucapkan terima kasih kepada para pendukungnya atas dukungan yang telah diberikan selama ini. "Keluarga suami dan teman-teman suami saya hadir di sini. Terima kasih semuanya. Ibu-ibu jajaran PP Muslimat NU terima kasih semua doa dan support-nya. Terutama anak-anak santri Amanatul Ummah. Terima kasih doanya semoga Allah menganugerahkan ilmu yang bermanfaat, barokah, dan derajat yang tinggi," katanya saat memberikan sambutan di atas panggung acara, di Jalan Siwalankerto Utara II, Surabaya, Rabu (10/1/2018). Pada kesempatan yang sama, perwakilan dari partai pengusung juga memberikan sambutan dan semangat untuk Khofifah Indar Parawansa dan Emil Elestianto Dardak. Mereka menyatakan akan all out mendukung pasangan tersebut. Pasangan ini mengantongi 42 kursi yang diusung Partai Demokrat 13 kursi , Golkar 11 kursi, PAN 7 kursi, Nasdem-Hanura 6 kursi, dan PPP 5 kursi. Pasangan Khofifah Indar Parawansa dan Emil Elestianto Dardak akan berangkat diiringi shalawat dan hadrah dari santri Amanatul Ummah. Berdasarkan pantauan, masyarakat yang berada di lokasi juga ramai berfoto bersama Arumi Bachsin, istri dari Emil Elestianto Dardak. (ssn/tea)Ikuti update berbagai berita pilihan dan terkini dari portaltiga.com di Google News.