Ikuti update berbagai berita pilihan dan terkini dari portaltiga.com di Google News.
Ditlantas Gelar Rakor Jelang Libur Natal - Tahun Baru 2016
Portaltiga.com, SURABAYA - Direktorat Lalulintas Polda Jatim menggelar rapat bersama dengan instansi terkait, yakni Dinas Perhubungan Provinsi Jawa Timur, Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional - BBPJN VIII, serta Dinas Pekerjaan Umum.
Kepala Dinas perhubungan Jawa Timur - Wachid Wahyudi menjelaskan, rapat tersebut dilakukan guna menghadapi persiapan tiga momen besar pada akhir Desember nanti, salah satunya adalah Operasi Lilin Semeru 2016.
"Tujuannya untuk menjamin kelancaran lalu lintas, karena ada tiga momen ya, yang pertama dalah Natal, yang kedua Tahun Baru, yang ketiga libur sekolah. Sehingga lalu lintas ini pasti akan meningkat," jelasnya, Rabu (14/12/2016).
Berdasarkan hasil pantauan dan evaluasi yang dilakukan beberapa instansi tersebut, masih ada beberapa ruas jalan yang biasa digunakan untuk jalur jalur kendaraan semasa liburan mengalami kerusakan. Untuk itu, diharapkan Dinas PU maupun BBPJN VIII segera melakukan perbaikan.
"Sehingga pada masa angkutan Natal - Tahun Baru ini tidak ada lubang lubang yang membahayakan, khususnya bagi kendaraan roda dua," imbuhnya.
Sementara itu, melihat dari sisi angkutan umum, Dishub Jatim menjamin armada yang ada tersedia lebih dari cukup. Dijelaskan Wachid, jumlah armada yang saat ini beroperasi sebanyak 60%, sehingga masih ada 40% armada yang bisa digunakan saat saat tertentu.
"Dari sisi jumlah kendaraan angkutan umum di Surabaya, itu jumlahnya sudah cukup banyak ada 8451, pada hari hari biasa dari total kendaraan itu, yang beroperasi hanya sekitar 60% jadi masih ada 40% yang tidak beroperasi,katanya.