Ikuti update berbagai berita pilihan dan terkini dari portaltiga.com di Google News.
Dilarang Gus Ipul, Bonek Nekat Galang Dukungan Dana Untuk Korban Gempa Di Aceh
Portaltiga.com: Suporter Persebaya Surabaya yang mendapat julukan Bonekmania tak menggubris larangan penggalangan dana bencana gempa bumi di Kabupaten Pidie Jaya, Aceh di jalan-jalan yang dikeluarkan Wakil Gubernur Jatim Saifullah Yusuf.
Minggu (12/12), bonekmania melakukan penggalangan dana gempa bumi Aceh di perempatan jalan Urip Sumoharjo, Surabaya. Jumlah mereka sekitar 20 orang.
Pantauan portaltiga.com, bonekmania yang turun ke jalan itu rata-rata berusia dibawah 17 tahun. Tak hanya laki-laki, ada perempuan juga. Mereka memakai kaus hijau bertuliskan bonek dan Pesebaya.
Sambil membawa kardus, puluhan bonekmania pimpinan Andy Peci itu, tanpa malu-malu lagi meminta uang kepada pengemudi mobil dan sepeda motor. "Pak minta bantuannya untuk gempa bumi Aceh," ucap bonekmania berusia sekitar 12 tahun ini.
Ditengah perempatan jalan, sejumlah bonek mengibarkan bendera bonekmania dan membentangkan spanduk besar dengan tulisan "Dukamu Dukaku-Bonek Peduli Aceh". "Kami bonek pimpinan Andy Peci, bukan Hamim mas," ucapnya.
Aksi bonekmania ini, tak luput dari pantauan polisi di depan Hotel Olimpic. Meski aksi tersebut untuk kemanusiaan, polisi tak mau ambil resiko. Terlebih sebelumnya sudah ada imbauan dari Wakil Gubernur Jatim Saifullah Yusuf agar penggalangan dana gempa bumi di Aceh tidak dilakukan di jalan raya.
Saifullah Yusuf yang akrab dipanggil Gus Ipul, memang sudah mengeluarkan imbauan yang berupa larangan masyarakat menggalang bantuan bencana gempa bumi Aceh di jalanan. Aksi itu dinilai tidak elok, terlebih memasang foto korban bencana untuk mendapat simpati pengguna jalan raya.
"Kami melarang meminta-minta sumbangan dana bencana di jalan-jalan. Jangan ada penggalangan dana bencana Aceh di jalanan," ujar Gus Ipul pekan lalu. (Bmw)