Sopo Iki

Terinspirasi Telenovela, Kassandra MC Berkostum Indian

Baca Juga : Sambang Sowan ke Yayasan Al Kahfi ala PEMUDIS Surabaya

Portaltiga.com - Beberapa dari Anda mungkin sudah tidak asing lagi dengan pria gondrong berbadan tegap, dan memakai kostum Indian yang humoris ini. Ia mulai meniti karir di sebagai pembawa acara di acara motor di awal tahun 2000-an. Kassandra, pria Surabaya ini mengawali karir sebagai seniman lukis dan pembuat landscape ini melanglang buana melebarkan karirnya sebagai MC di Indonesia. Portaltiga.com sempat menemuinya di Bambu Runcing Jl Urip Sumoharjo, dimana menjadi tempat ia biasa berkumpul bersama komunitas motor antik tempat ia bernaung. Kasandra tak sungkan dan dengan akrabnya ia bercerita tentang awal mula karir yang membawa namanya melejit hingga kini. "Di awal tahun 2000-an sih mas, tepatnya tahun 2001 saya di minta tolong dan diperbantukan untuk jadi MC di acara Ultah Pemudi's. Alhamdulillah berlanjut diperbantukan untuk ngemci acara Harley dan ulang tahun Ki Manteb Dalang," terangnya, Minggu malam (29/7/2018). Ibarat sambil menyelam minum air, Kassandra mencoba peruntungan diajang kontes sebuah majalah otomotif asal Surabaya dan ia berhasil meraih juara sebagai "people choice" karena dinilai lebih kocak, berkarakter dan dapat menghidupkan suasana. Semenjak itu ia didaulat untuk membawakan berbagai event otomotif mulai dari acara Kenduri Motor Nasional, acara Motor Antique Club Indonesi (MACI) dan berbagai acara komunitas otomotif lain yang ada di Indonesia. Ditanya soal asal mula ia terinspirasi gaya Indian, sambil tersenyum Kassandra menjawab, "Saya terinspirasi dari pelem telenovela mas, waktu itu saya ada melihat salah satu aktor yang gondrong, bertubuh besar, tegap dan sama seperti saya. dari situlah ada ide untuk berpenampilan Indian" Di awal memang ia menemui banyak kesulitan untuk mencari kostum serta pernak-pernik Indian di Surabaya. Sehingga ia terpaksa harus membuat dan menjahit sendiri kostumnya. "Yo agak soro awale mas, saya harus membuat dan menjahit sendiri kostum Indian yang saya kenakan. sampai-sampai untuk buli hiasan sambut, saya ambil dari angsa peliharaan yang saya tangkap waktu lagi kawin, hahahaha," ucap Kassandra sambil tertawa mengenang kejadian tersebut. Ibarat gayung bersambut di saat awal perdana ia membawakan acara, banyak yang mengapresiasi dan merespon positif penampilannya. Tak jarang banyak penyelenggara acara memintanya untuk memakai terus kostum Indiannya. "Alhamdulillah banyak yang tertarik dan suka dengan kostum Indian saya, banyak yang bilang ini pas banget dengan karakter saya," tambah Kassandra. Dengan gayanya kini Kassandra tidak hanya menjadi MC di acara otomotif saja, namun sudah merambah ke acara musik seperti campursari, rock dan dangdut. Kedepannya ia berharap bisa menghibur dan berbagi kebahagiaan kepada semua masyarakat di Indonesia.(doy/abi)

Ikuti update berbagai berita pilihan dan terkini dari portaltiga.com di Google News.

Berita Terkait