Intermezzo

Pak Halim Mulai Berpikir Ulang Maju Di Pilkada Jatim 2018

Portaltiga.com : Keluarnya surat kiai sepuh membuat Ketua Umum DPW PKB Jatim Abdul Halim Iskandar (Pak Halim) mulai berpikir ulang untuk maju dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jatim 2018. Padahal, sebelumnya Pak Halim bersikeras mencalonkan diri sebagai Calon Gubernur (Cagub) Jatim. "Untuk maju, ya terserah aspirasi yang berkembang. Kalau ada isu saya menyerahkan PKB ke calon lain itu nggak benar. Bereslah itu (maju cagub, red)," kata Pak Halim kepada wartawan usai rapat membahas surat 21 kiai sepuh NU kepada dirinya, Hotel Singgasana Surabaya, Senin (22/5). Keseriusan Pak Halim dibuktikan dengan rencana deklarasi cagub pada bulan Juni 2017. Lokasi deklarasi yang dipilih Pak Halim ketika itu antara Makam KH Syaichona Cholil Bangkalan dan Makam KH Hasyim Asyari di Tebu Ireng Jombang. Dalam persiapannya maju ke Pilkada Jatim, Pak Halim juga sudah melakukan survei. Dari hasil survei lembaga independen, Pak Halim mengaku tingkat elektabilitasnya mencapai 17 persen. "Kalau survei langit masih 77 persen," kelakarnya. Selain itu, Ketua DPRD Jatim ini telah berkomunikasi dengan beberapa kiai untuk bertabayyun guna mendapat penjelasan. Sayangnya, Pak Halim tidak menyebutkan hasil tabayyun yang sudah dilakukan ke kiai-kiai di Jatim. Dia hanya mengatakan komunikasi yang dilakukan tidak melalui surat menyurat, karena itu terlalu resmi. "Saya harus sowan sebagai santri ke kiai, intinya dos pundi ceritanipun (surat 21 kiai NU, red), itu yang akan saya lakukan hari ini. Supaya kita sangat memahami betul apa yang dikersaken (dirasakan) oleh para kiai. Karena kalau itu ditafsiri, bisa macem-macem tafsirnya," paparnya. (Bmw)

Ikuti update berbagai berita pilihan dan terkini dari portaltiga.com di Google News.

Berita Terkait