Intermezzo

Ingin Dapat Malam Lailatul Qadar, Lakukan Amalan Ini

Baca Juga : Komisi A DPRD Surabaya Ingatkan RHU Patuhi SE Wali Kota Untuk Tutup Selama Ramadhan

Portaltiga.com - Ramadhan akan segera berakhir. Malam sepuluh hari terakhir akan menjadi istimewa bagi setiap umat muslim. Pasalnya, di malam-malam terakhir ini biasanya Allah SWT memberikan keberkahan dengan datangnya malam Lailatul Qadar. Untuk mendapatkan malam lailatul qadar, umat islam perlu untuk meningkatkan iman dan ketakwaanya kepada Allah SWT dan memperbanyak amalan agar memperoleh kemuliaan malam seribu bulan. Berikut ini amalan yang bisa dilakukan setiap umat muslim yang ingin mendapat malam lailatul qadar 1. Melakukan iktikaf Iktikaf adalah berhenti (berdiam) di dalam masjid dengan syarat-syarat tertentu dengan niat semata-mata beribadah hanya untuk Allah SWT. Iktikaf adalah momen untuk lebih mendekatkan diri pada Allah SWT dengan melakukan serangkaian ibadah. Ada beberapa syarat untuk sahnya iktikaf, antara lain beragam Islam, sudah baligh, dilaksanakan di masjid (baik masjid jami' maupun masjid biasa), dan memiliki niat iktikaf. 2. Memperbanyak doa Perbanyak doa di malam-malam sepertiga terakhir bulan Ramadan untuk meningkatkan peluang meraih kemuliaan malam lailatul qadar. Rasulullah SAW memerintah Ummul Mukminin Aisyah untuk berdoa di malam-malam itu. Aisyah berkata, Wahai Rasulullah, apa pendapatmu jika aku ketepatan mendapatkan malam lailatul Qodar, apa yang harus aku ucapkan?, beliau menjawab: Ucapkanlah; ALLAHUMMA INNAKA AFUWWUN TUHIBBUL AFWA FAFU ANNA (Ya Allah, sesungguhnya Engkau maha pemaaf mencintai kemaafan, maka maafkanlah aku). (HR. Ibnu Majah, yang dishahihkan oleh Al Albani) 3. Membaca Al Qur'an Dengan niat beribadah hanya pada Allah SWT, membaca Al Qur'an bisa mendatangkan pahala yang berlipat ganda di malam-malam sepertiga terakhir bulan Ramadan. Apalagi bila disertai dengan meresapi arti dan makna dari setiap ayat yang dibaca, kita bisa lebih khusyuk lagi dalam menunaikan amalan ini. 4. Menunaikan salat malam Setelah salat tarawih dan tadarusan, kita bisa tidur terlebih dahulu. Lalu saat tengah malam atau menjelang sahur kita bangun untuk menunaikan salat malam. Dengan menunaikan ibadah salat malam ini, maka peluang untuk mendapat malam lailatul qadar juga akan meningkat. Fokuskan ibadah untuk mendekatkan diri pada Yang Maha Kuasa. 5. Perbanyak taubat Manusia tak pernah luput dari yang namanya salah dan dosa. Mumpung masih ada waktu di sepertiga terakhir Ramadan, isi malam-malamnya dengan memperbanyak taubat dan permohonan ampun. Kalau bertepatan dengan malam lailatul qadar, berkahnya akan sangat luar biasa. Selama masih ada waktu dan kesempatan, kita manfaatkan setiap waktu yang tersisa di bulan Ramadan ini dengan berbagai ibadah dan amalan ya ladies. Semoga kita bisa mendapatkan malam lailatul qadar di Ramadan kali ini. (lnc/tea)

Ikuti update berbagai berita pilihan dan terkini dari portaltiga.com di Google News.

Berita Terkait