Politika

Gelar Tasyakuran HUT Ke-54, DPD Golkar Surabaya Harap Bisa Berbuat Banyak Untuk Masyarakat

Baca Juga : Hubungan Eri-Armuji Renggang?

Portaltiga.com - DPD Partai Golkar Surabaya menggelar acara tasyakuran HUT Partai Golkar ke-54. Dengan mengusung tema 'Bersama Rakyat Kita Rebut Kemenangan Pemilu 2019', Partai Golkar ingin lebih berbuat banyak untuk masyarakat khususnya di Kota Surabaya. Ketua Panitia HUT Partai Golkar ke-54 Arif Fatoni menjelaskan, dalam acara tasyakuran ini sengaja dibuat sederhana lantaran Partai Golkar menilai kondisi Indonesia saat ini sedang berduka akibat bencana alam yang sempat melanda beberapa wilayah di Indonesia, khususnya di Lombok, Palu, dan Donggala. "Karena bangsa Indonesia sedang berduka, maka sebagai partai yang berjuang bersama rakyat, kami memahami kepedihan ini dengan menggelar kegiatan yang sederhana," katanya Jumat (27/10/2018). Sementara itu, Ketua DPD Partai Golkar Surabaya, Blegur Prijanggono menjelaskan, di usia Partai yang telah menginjak 54 tahun, Partai Golkar adalah partai yang besar dan kini lebih berdemokrasi untuk semakin mendapatkan amanat dari masyarakat Surabaya. "Partai kita ini sudah berdemokrasi, sudah tidak tersentral, jadi semua lebih terbuka untuk mengemukakan pendapat,dalam suatu demokrasi," jelasnya saat ditemui di kantor DPD Partai Golkar jalan Adityawarman, Surabaya, Jumat (27/10/2018) malam. Melihat banyaknya informasi yang simpang siur soal politik identitas yang beredar di masyarakat, Blegur menghimbau seluruh kader dan masyarakat untuk tidak menelan mentah-mentah setiap isu yang beredar di masyarakat. "Sehingga semangat partai ini adalah mengajak semua elemen di Kota Surabaya untuk semua bersatu menghadapi pemilu dengan suka ria, bukan dengan adu isu," tuturnya. Ia juga menghimbau kepada setiap caleg yang akan bertarung menjadi wakil rakyat dari Partai Golkar untuk tetap menjaga silaturahmi dengan rakyat serta persatuan agar mampu mengangkat nama Partai di masyarakat. "Maka dari itu saya berharap para legislatif di kota surabaya lebih mengedepankan persatuan, silaturahmi dan bersama-sama mendapatkan amanat dari masyarakat surabaya," pungkasnya. (tea/tea)

Ikuti update berbagai berita pilihan dan terkini dari portaltiga.com di Google News.

Berita Terkait

Ada Dana APBD Pemkot di Acara The Great Leader?

Acara The Great Leader 2045 di DBL Arena di Jalan Ahmad Yani Surabaya pada 7 November 2023 menjadi sorotan sejumlah pihak. Pasalnya, kegiatan yang diinisasi Pemkot dan Karang Taruna tersebut diduga sarat muatan politis lantaran …