Ekbis

Cuaca Tak Menentu Pengaruhi Produksi Holcim Turun 12,1

    Portaltiga.com:PT Holcim Indonesia Tbk mengumumkan hasil kinerja keuangan perusahaan pada kuartal pertama tahun 2017. Perlambatan laju pertumbuhan ekonomi dan ketatnya persaingan pasar, masih menjadi penyebab utama tertekannya harga jual di pasar. Pada kuartal tahun 2017,  Holcim  mencatatkan  penurunan  penjualan  sebanyak  12,1%  menjadi  Rp  2,1  triliun dibandingkan dengan tahun lalu yang mencapai Rp 2,4 triliun. Asosiasi Semen Indonesia (ASI) menyatakan penjualan semen nasional mengalami penurunan sebesar 1.1% pada awal tahun 2017 dibandingkan tahun lalu. Realisasi proyek infrastruktur dan perumahan yang tertunda, diharapkan dapat menjadi titik tolak perbaikan kinerja pada sisa sembilan bulan ke depan. Meski mengalami penurunan penjualan, Holcim berhasil mencapai penghematan biaya, khususnya di sisi distribusi sebesar 8,3% atau Rp 172 milyar, melalui beberapa inisiatif dalam mengoptimalkan   aset   dan   saluran   distribusi   dengan   tetap   mempertahankan   kualitas pengiriman kepada pelanggan. Menanggapi  hasil  kuartal  pertama  tahun  2017,  CEO  Holcim  Indonesia,  Gary  Schutz dalam keterangan pers yang diterima redaksi kabarkini.co Selasa (2/5/2017) mengatakan Kondisi pasar di Indonesia pada kuartal pertama 2017 masih sangat menantang sedangkan Untuk mengatasi dampak dari penundaan proyek serta munculnya pemain -pemain baru di industri semen, kami berusaha untuk berfokus kepada langkah-langkah efisiensi biaya dan transformasi komersial. Holcim memiliki keuntungan dengan memiliki jaringan terpadu serta layanan dan rangkaian produk yang beragam. Garry juga menegaskan  bahwa holcim sangat siap untuk melayani pasar dan memenuhi kebutuhan pelanggan yang berbeda-beda, mulai dari pemilik rumah hingga proyek infrastruktur berskala besar dan pembangunan gedung bertingkat. Komitmen Holcim adalah untuk menyediakan solusi inovatif dan memberikan nilai tambah bagi para pelanggan. Itulah yang membedakan Holcim dengan kompetitor." ungkap Gary. Seperti yang diketahui Saat ini Pemerintah telah mendesak semua pihak terkait yang bertanggung jawab terhadap proyek yang berjalan, untuk memperhatikan setiap kendala yang dapat menyebabkan penundaan dengan mempertimbangkan biaya progresif yang mungkin timbul. Sementara itu, pertumbuhan kredit perumahan hanya mencapai 8% pada kuartal pertama tahun ini, lebih rendah dari prediksi 11%  karena daya beli yang rendah, sedangkan pertumbuhan kredit perumahan pada kuartal kedua tahun 2017 diharapkan dapat mencapai 12% yang ditargetkan pada segmen menengah. Sebagai pionir inovasi melalui solusi-solusi yang kini sudah banyak dikenal seperti SpeedCrete, solusi perbaikan jalan dalam waktu cepat, ThruCrete, solusi beton berpori yang ramah lingkungan, dan ApexCrete, beton khusus untuk pekerjaan konstruksi lantai, Holcim merambah pasar lebih luas seperti ke Jawa Timur untuk memasarkan solusi-solusi bernilai tambah ini. Sebagai hasil dari integrasi perusahaan tahun lalu, Holcim mengoptimalkan gabungan pengetahuan, keterampilan dan jaringannya dengan meluncurkan kembali SolusiRumahKu, sebuah solusi untuk konstruksi rumah dan bangunan yang menyediakan layanan konsultasi rancang bangunan, bahan bangunan berkualitas, serta ahli bangunan bersertifikat dan pembiayaan bank di bawah satu atap. Kehadiran solusi ini merupakan bukti bahwa kami memahami dan memiliki apa yang dibutuhkan oleh pelanggan, tutup Gary.(Adhie)  

Ikuti update berbagai berita pilihan dan terkini dari portaltiga.com di Google News.

Berita Terkait