Umum

Bill Gates Mundur Dari Microsoft Demi Kegiatan Sosial

Baca Juga : Microsoft Resmi Matikan Windows 7

Portaltiga.com - Microsoft secara mengejutkan mengumumkan Bill Gates mengundurkan diri dari jajaran dewan direksi perusahaan teknologi satu ini. Alasannya, Bill Gates ingin fokus pada kegiatan sosial. Kabar undur diri Bill Gates ini diumumkan perusahaan pada Jumat 13 Maret 2020 waktu setempat, sebagaimana dilansir TThe Verge, Sabtu (14/3/2020). Walau sudah tidak duduk di kursi dewan direksi, Bill Gates akan tetap menjadi penasihat teknologi CEO Microsoft, Setya Nadella. Saya membuat keputusan untuk mundur dari jajaran dewan direksi dari tempat saya melayani -Microsoft dan Berkshire Hathaway-untuk mendedikasikan lebih banyak waktu kegiatan filantropis termasuk kesehatan dan pembangunan global, pendidikan, dan peningkatan keterlibatan saya dalam mengatasi perubahan iklim, tulis Bill Gates di LinkedIn. CEO Microsoft, Setya Nadella, pun mengungkap bagaimana perasaannya bekerja bersama dengan salah satu tokoh teknologi terbesar di dunia tersebut. "Merupakan kehormatan dan hak istimewa yang luar biasa untuk bekerja bersama dan belajar dari Bill selama bertahun-tahun," tulis Nadella dalam siaran pers Microsoft. Bill Gates mendirikan Microsoft pada 1975 bersama dengan Paul Allen, yang meninggal pada tahun 2018. Bill Gates mempertahankan posisinya sebagai CEO Microsoft hingga 2000, ketika Steve Ballmer mengambil alih peran tersebut. Setelah itu, Satya Nadella, mengambil alih posisi Balmer sebagai CEO perusahaan pada 2014. (kotakgame/abi) Sumber: The Verge

Ikuti update berbagai berita pilihan dan terkini dari portaltiga.com di Google News.

Berita Terkait